Penyebab Tidak Bisa Login Instagram – Instagram sedang menjadi favorit bagi banyak pengguna modern sekarang ini. Penggunanya sangat banyak di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Semakin kesini Instagram semakin berkembang, banyak fitur-fitur baru yang sudah disematkan di dalamnya. Tapi ternyata, meskipun sudah punya banyak sekali keunggulan ternyata ada saja masalah yang dirasakan pengguna Instagram. Salah satunya mereka tidak bisa login ke akun Instagram miliknya.

Ada banyak sekali faktor yang menyebabkan pengguna tidak bisa melakukan login ke akun Instagram. Bisa karena masalah dari HP Android itu sendiri atau bisa juga dari pihak Instagramnya. Untuk bisa mengatasi permasalahan ini, kamu harus tahu terlebih dahulu apa penyebab tidak bisa login Instagram tersebut.
Baca Juga:
- Cara Hapus Akun Instagram yang Lupa Password
- Beberapa Cara Jitu Mengatasi “Sayangnya Instagram Telah Berhenti”
- 3 Cara Filter Komentar Negatif di Instagram
Jika masih bingung atau bahkan tidak tahu bagaimana mengetahui penyebabnya, penjelasan di bawah ini mungkin akan membantu. Berikut ini sudah saya rangkumkan beberapa penyebab dan cara mengatasi tidak bisa login Instagram. Yuk simak ulasan selengkapnya!
Penyebab Tidak Bisa Login Instagram yang Harus Kamu Tahu

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, penyebab tidak bisa login Instagram ini bisa dari banyak faktor. Kamu harus lebih teliti dan tahu apa penyebabnya tersebut agar nantinya lebih mudah dalam melakukan perbaikan. Tidak bisa masuk atau login ke akun Instagram biasanya akan muncul notifikasi tulisan seperti, “Maaf terdapat masalah pada permintaan anda” atau “Terjadi kesalahan yang tidak diketahui” atau juga “Kami mendeteksi upaya masuk yang tidak biasa”.
Dari beberapa notifikasi tersebut sebenarnya kita sudah bisa mengetahui apa yang menjadi penyebab tidak bisa login Instagram tersebut. Untuk lebih jelasnya simak penyebab lengkapnya berikut ini:
1. Jaringan internet bermasalah
Penyebab tidak bisa login Instagram yang pertama mungkin disebabkan oleh masalah koneksi jaringan HP. Bisa saja sinyal operator di area kamu sedang terjadi masalah atau perbaikan. Atau bisa juga karena kuota internet kamu sudah habis, jadinya tidak bisa melanjutkan perintah untuk login Instagram.
2. Akun Instagram telah diblokir
Penyebab selanjutnya mungkin karena akun Instagram kamu telah diblokir oleh pihak Instagram. Hal ini bisa saja terjadi jika kamu melanggar kebijakan privacy yang telah ditentukan oleh pihaknya. Dan biasanya pemblokiran ini ada yang sifatnya sementara dan ada pula yang permanen. Untuk yang sementara mungkin kamu masih bisa masuk lagi ke akun Instagram kamu setelah masa blokir berakhir.
3. Akun Instagram telah dikunci
Selain diblokir, mungkin saja akun Instagram yang tidak bisa login tersebut hanya terkunci. Hal ini biasanya terjadi ketika kamu mengganti HP atau perangkat. Sementara akun Instagram yang kamu buat perlu melakukan verifikasi terlebih dahulu, baik itu melalui email atau nomor telepon. Dalam hal ini kamu lupa email atau nomor telepon yang digunakan untuk menverifikasi akun Instagram tersebut. Alhasil, akun Instagram tetap terkunci dan kamu tidak bisa masuk.
4. Sering berganti akun Instagram di perangkat yang sama
Penyebab tidak bisa login Instagram berikutnya mungkin karena kebiasaan kamu yang sering keluar masuk akun Instagram berbeda di satu perangkat. Hal ini dianggap kebiasaan yang janggal dan membahayakan bagi Instagram. Alhasil sistem Instagram yang mendeteksi ini tidak memperbolehkan lagi kamu untuk login ke akun Instagram. Untuk masalah yang satu ini biasanya Instagram akan memberikan pesan “Kami mendeteksi upaya masuk yang tidak biasa”.
5. Sistem Instagram error
Selain beberapa penyebab di atas, tidak bisa login ke akun Instagram mungkin juga dikarenakan terjadi error dari aplikasi Instagram itu sendiri. Bisa karena aplikasi Instagram yang terjadi corrupt atau error terjadi secara massal dari server Instagram pusat.
Cara Mengatasi Tidak Bisa Login ke Instagram

Setelah mengetahui beberapa penyebab tidak bisa login Instagram, perlu kamu ketahui juga bagaimana cara mengatasinya. Berikut ini adalah cara mengatasi masalah tidak bisa masuk ke akun Instagram selengkapnya.
1. Hapus data aplikasi Instagram
Cara mengatasi masalah tidak bisa login Instagram yang pertama adalah dengan menghapus cache dan data aplikasi Instagram. Cara ini biasanya akan mampu mengatasi masalah tidak bisa login tersebut. Untuk caranya sendiri cukup mudah, kamu tinggal masuk ke menu Pengaturan >> Aplikasi >> cari dan klik aplikasi Instagram >> Penyimpanan >> Hapus Data dan juga Hapus Memori.
2. Lakukan update aplikasi
Masalah tidak bisa masuk ke akun Instagram mungkin dikarenakan aplikasi yang telalu usang atau kamu masih menggunakan aplikasi versi lama. Untuk mengatasinya kamu perlu melakukan update atau pembaruan aplikasi Instagram. Buka Google Play Store lalu cari aplikasi Instagram, selanjutnya klik Perbarui aplikasi.
3. Hapus lalu Install kembali aplikasi Instagram
Jika kedua cara di atas masih belum bisa mengatasi masalah tidak bisa login akun Instagram, cara ini bisa coba kamu lakukan. Pertama kamu perlu melakukan uninstall aplikasi Instagram di HP androidmu. Setelah berhasil diuninstall, kamu perlu menginstall ulang aplikasi Instagram tersebut melalui Google Play Store. Setelah berhasil cobalah untuk melakukan login kembali.
4. Coba dengan fitur forget password
Cara selanjutnya untuk mengatasi tidak bisa login ke akun Instagram adalah dengan melakukan reset password melalui fitur forget password atau lupa password. Pada halaman login, cukup kamu klik “Dapatkan bantuan untuk masuk” kemudian ikuti beberapa langkah mudahnya untuk melakukan reset password.
5. Menunggu sampai perbaikan sistem selesai
Masalah tidak bisa login Instagram mungkin dikarenakan terjadi masalah sistem dari server pusat, dimana ini biasanya ditandai dengan tidak bisa loginnya seluruh pengguna Instagram. Jika ini terjadi, kamu hanya perlu menunggu sampai pihak instagram selesai melakukan perbaikan atas masalah tersebut.
Penutup
Itulah tadi beberapa penyebab tidak bisa login Instagram dan cara mengatasinya yang mudah. Jangan lupa share ke akun media sosial kamu agar artikel ini juga bermanfaat untuk orang lain.