Menyembunyikan File Rahasia di Kalkulator HP – Kalkulator umumnya digunakan untuk menghitung angka secara instan. Pada kalkulator jadul, kita hanya bisa menggunakan fitur penghitungan dasar seperti, penjumlahan, pengurangan, perkalian dan juga pembagian. Sementara di kalkulator modern, berbagai fitur lain bisa diaplikasi di dalamnya yang tentunya akan semakin mempermudah kita dalam menghitung. Adanya kalkulator juga akan memudahkan kita dalam mengerjakan soal matematika yang identik dengan perhitungan dan rumus.

Kalkulator sendiri sekarang ini tidak hanya hadir dalam bentuk fisik, melainkan juga dalam versi virtual. Kalkulator virtual biasa kamu akses di berabagi jenis perangkat, salah satunya di smartphone android. Kalkulator bahkan menjadi aplikasi bawaan di android, di mana aplikasi ini tidak bisa diuinstall atau dihapus. Di aplikasi kalkulator android ada banyak fitur yang bisa digunakan, tentunya untuk mempermudah penghitungan angka. Selain itu, kamu juga memungkinkan untuk memasang aplikasi kalkulator secara manual melalui Google Playstore jika memang di perangkat androidmu belum tersedia menu kalkulator.
Baca Juga:
- Daftar Situs TikTok Kalkulator Paling Akurat
- Cara Menghitung Pajak Influencer yang Mudah
- Aplikasi Penyimpanan File Rahasia Android 2020
Aplikasi kalkulator bisa kamu download secara gratis, pastinya di dalam aplikasi dibekali dengan fitur perhitungan yang lengkap. Tapi tahukah kamu? Aplikasi kalkulator ternyata juga bisa digunakan untuk menyembunyikan file rahasia, lho. Berbagai jenis file memungkinkan untuk disembunyikan, baik itu file foto, video, aplikasi ataupun jenis file lainnya. Penasaran dengan cara menyembunyikan file rahasia di kalkulator HP android tersebut? Informasi selengkapnya bisa kalian simak di bawah ini.
Cara Menyembunyikan File Rahasia di Kalkulator HP Android
Sangat mudah untuk hidden file rahasia di kalkulator HP android, hanya saja memang belum semua pengguna mengetahui cara tersebut. Bahkan kamu yang masih awam pun tidak akan mengalami kesulitan dalam menyembunyikan file di kalkulator android ini.
Yang akan digunakan di sini bukanlah menu kalkulator bawaan yang ada di android. Melainkan memanfaatkan aplikasi kalkulator fake yang tersedia di Google Playstore. Aplikasi ini sebenarnya bukan murni aplikasi kalkulator, melainkan aplikasi hidden file yang didesain khusus agar tampilan antarmuka aplikasi sama seperti kalkulator. Baik itu susunan angka-angkanya, sistem operasi penghitungan dan lain sebagainya.
Ada beberapa jenis aplikasi semacam ini bisa kamu temukan di Google Playstore dan bisa diinstall secara gratis pastinya. Adapun cara menyembunyikan file rahasia di kalkulator HP android selengkapnya, sebagai berikut:
1. Menyembunyikan File Menggunakan Calculator Vault
Aplikasi kalkulator yang bisa digunakan untuk menyembunyikan file rahasia di android yakni bernama Calculator Vault. Aplikasi satu ini dikembangkan oleh Sure Applications dan sudah diunduh lebih dari 5 juta kali di Google Playstore. Ukurannya yakni sebesar 4.2MB membuatnya cukup ringan dijalankan di smartphone berspek standar sekali pun.
Dengan aplikasi Calculator Vault ini kamu bisa menyembunyikan berbagai jenis file, mulai dari foto, video, audio dan jenis file lainnya dengan sangat aman. Tampilan antarmuka aplikasi terbilang sederhana sehingga mudah digunakan. Sementara untuk fitur kunci atau Lock App yang disediakan cukup lengkap dan aman. Kamu bisa memilih mengunci menggunakan metode password, fingerprint ataupun kunci pola.
Mengenai langkah-langkah sembunyikan file rahasia menggunakan Calculator Vault tersebut, yakni:
- Langkah yang pertama kamu download dan instal aplikasi Calculator Vault di HP androidmu.
- Jika sudah, sekarang kamu jalankan aplikasi tersebut.
- Pada halaman utama aplikasi, kamu akan diminta untuk membuat password untuk masuk ke aplikasi tersebut nantinya. Isikan password pada kolom yang disediakan, kemudian klik tombol SAVE AND START jika sudah.
- Nantinya akan ditampilkan antarmuka kalkulator seperti kalkulator biasanya. Pada halaman ini kamu ketik password yang dibuat tadi, kemudian klik tombol Sama Dengan (=) untuk Enter.
- Nantinya kamu akan dibawa ke halaman untuk mulai menyembunyikan file rahasia. Halaman ini sendiri disebut dengan istilah Secret Vault atau halaman tersembunyi di dalam kalkulator.
- Untuk mulai menyembunyikan file rahasia, kamu klik tombol Tambah (+).
- Kemudian pilih folder yang menjadi tempat menyimpan file yang akan disembunyikan. Kemudian kamu cari dan pilih file rahasia yang ingin disembunyikan di dalam aplikasi Calculator Vault, lalu klik ikon Gembok untuk menyembunyikannya.
- Pada halaman Secret Vault tadi kamu akan melihat file yang disembunyikan tadi. Sekarang file tadi akan tersembunyi dan tidak bisa ditemukan di Galeri atau memori HP.
- Selesai.
Kamu bisa melakukan langkah yang sama dengan yang dijelaskan di atas untuk menyembunyikan file lainnya. File sudah disembunyikan, lalu apakah bisa file tersebut dikeluarkan lagi? Tentu bisa. Berikut ini cara mengeluarkan kembali file yang disembunyikan di Calculator Vault, yakni:
- Kamu buka aplikasi Calculator Vault seperti biasa.
- Kemudian ketik password yang sudah kamu buat sebelumnya, lalu tekan tombol Sama Dengan (=).
- Pada halaman Secret Vault, kamu tekan ikon Tiga Titik yang ada di sebelah kanan file tersembunyi.
- Kemudian klik pada opsi Unhide.
- Selesai.
2. Menyembunyikan File Menggunakan Smart Hide Calculator

Selain aplikasi Calculator Vault, aplikasi serupa lainnya yang bisa kamu gunakan yakni bernama Smart Hide Calculator. Aplikasi satu ini dikembangkan oleh IDSstudio dan sudah didownload lebih dari 1 juta kali di Google Playstore. Untuk ukurannya sendiri terbilang cukup ringan, yakni hanya sebesar 3.5MB saja.
Cara menggunakannya pun sangat mudah, hampir sama dengan aplikasi di atas. Berikut ini langkah-langkah selengkapnya, yakni:
- Langkah yang pertama kamu download dan instal aplikasi Smart Hide Calculator di HP androidmu.
- Kemudian jalankan aplikasi tersebut.
- Pada halaman utam aplikasi, kamu akan diminta untuk membuat password baru untuk masuk ke aplikasinya nanti. Buat password dengan kombinasi angka unik, lalu klik tombol Sama Dengan (=) untuk menyimpan.
- Klik tombol Skip saat diminta memasukkan password recovery mode.
- Sekarang masukkan lagi password yang sama dengan yang dimasukkan tadi, kemudian klik Sama Dengan (=).
- Nantinya kamu akan dibawa masuk ke halaman yang menjadi tempat menyimpan file rahasia. Pada halaman tersebut kamu klik menu Hide Files.
- Kemudian cari dan pilih file yang ingin kamu sembunyikan. Nantinya file pilihan akan langsung dipindah ke dalam aplikasi tersebut alias disembunyikan.
- Selesai.
Lalu, bagaimana cara mengembalikan lagi file yang sudah disembunyikan di Smart Hide Calculator tersebut. Berikut ini langkah-langkah untuk mengeluarkan file tersembunyi tersebut, yakni:
- Pertama kamu buka aplikasi Smart Hide Calculator seperti biasa.
- Masukkan password aplikasi yang sudah dibuat sebelumnya, kemudian klik tombol Sama Dengan (=).
- Nantinya kamu akan masuk ke halaman untuk menyembunyikan file.
- Pada halaman tersebut kamu klik menu Unhide Files. Kemudian cari dan pilih file yang ingin dikembalikan atau dikeluarkan lagi dari aplikasi.
- Selesai.
Penutup
Itulah tadi dua cara menyembunyikan file rahasia di kalkulator HP android yang paling mudah dan praktis. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu.