Cara Menonaktifkan OVO di Grab Terbaru

27
Menonaktifkan OVO di Grab
Menonaktifkan OVO di Grab

Menonaktifkan OVO di Grab – Tren ojek online sudah semakin menjamur di kalangan masyarakat modern sekarang ini. Adanya jasa penyedia ojek online ini akan memudahkan kita saat ingin pergi ke suatu tempat, tetapi tidak ada kendaraan yang bisa ditunggangi. Ojek online bahkan juga bisa menjemput kita di lokasi ini, kemudian mengantar kita ke tempat tujuan. Berbeda dengan ojek konvensional atau ojek pengkolan, di mana kita perlu mencari dan mendatangi tempat pengkolannya. Tentu ini akan merumitkan jika lokasi pangkalan ojek dari tempat kamu saat ini jaraknya cukup jauh.

Menonaktifkan OVO di Grab
Menonaktifkan OVO di Grab

Salah satu penyedia jasa ojek online yang cukup populer saat ini yakni Grab. Penyedia jasa ojek online dan jasa beli-antar pesanan ini sudah menjangkau hingga ke hampir semua daerah di Indonesia. Bukan hanya memudahkan pada pelanggan, melainkan juga memberikan peluang kerja bagi banyak orang. Kita cukup menginstall aplikasi Grab di perangkat smartphone, lalu membuat akun di sana. Selanjutnya bisa langsung menggunakan Grab tersebut untuk memesan ojek atau menggunakan jasa beli dan antar makanan serta minuman yang memang menjadi tren baru sekarang ini.

Baca Juga:

Sebagai pengguna Grab, kita memungkinkan untuk menghubungkan aplikasi tersebut ke platform dompet digital untuk memudahkan aktivitas transaksi. Dan platform dompet digital yang bekerja sama dengan Grab yaitu OVO. Untuk menggunakannya pengguna diharuskan memiliki akun OVO yang sama dengan nomor HP-nya dengan yang digunakan di akun Grab. Jika tidak, maka saat mengaktifkan fitur dompet Grab dan menghubungkan ke OVO, pengguna akan secara dibuatkan akun OVO otomatis menggunakan nomor HP yang digunakan di akun Grab tersebut. Jika sudah terlanjur, maka kamu bisa menonaktifkan akun OVO di Grab, kemudian menggantinya ke akun OVO yang telah dimiliki sebelumnya. Berikut cara menonaktifkan OVO di Grab yang mudah bisa kamu terapkan.

Cara Menonaktifkan OVO di Grab Terbaru

Cara menonaktifkan OVO baru di Grab, kemudian menggantinya ke akun OVO lama bisa dibilang sangat mudah diterapkan. Sebenarnya tidak perlu menonaktifkan akun OVO, kamu pun bisa menggantinya ke akun OVO lama yang sudah diupgrade ke OVO Premium atau belum. Yang jelas di sini kamu perlu menyamakan nomor HP di OVO dengan yang digunakan di akun Grab.

Namun, jika memang kamu ingin menonaktifkan akun OVO yang terlanjur dibuat dan dihubungkan ke akun Grab juga bisa. Akun OVO tersebut nantinya akan diblokir sehingga tidak bisa diakses lagi. Adapun cara menonaktifkan OVO di Grab terbaru selengkapnya sebagai berikut:

1. Menonaktifkan OVO di Grab dengan Putuskan Tautan

Cara yang pertama ini bisa diterapkan jika kamu hanya sekedar ingin menghapus akun OVO terkait di Grab, kemudian diganti ke akun OVO yang sudah dimiliki sebelumnya. Seperti yang dijelaskan di atas, menghubungkan akun Grab ke OVO mengharuskan nomor HP yang terdaftar di kedua akun tersebut harus sama.

Mengenai langkah-langkah untuk menonaktifkan tautan Grab dan OVO tersebut, yakni:

Putuskan Tautan OVO di Grab
Cara Putuskan Tautan OVO di Grab
  1. Pertama kamu buka aplikasi Grab yang terpasang di perangkat HP android. Pastikan kamu sudah login ke akun Grab yang ingin dinonaktifkan OVO-nya tersebut.
  2. Pada halaman utama aplikasi Grab, sekarang kamu klik pada menu Dompet.
  3. Kemudian klik pada opsi OVO Cash.
  4. Di sana akan ditampilkan informasi saldo OVO milikmu. Selanjutnya kamu klik pada link pada tulisan “di sini” yang ada di bagian bawah tampilan. Lebih tepatnya pada keterangan “Untuk menghapus OVO dari aplikasi Grab Anda, Anda bisa melakukannya di sini”.
  5. Akan muncul halaman pop up di layar yang berisi informasi mengenai penautan OVO ke Grab. Konfirmasi penghapusan akun OVO dengan klik Putuskan Tautan.
  6. Selesai.

Dengan demikian kamu sudah berhasil menonaktifkan atau menghapus akun OVO terkait di akun Grab. Jika ingin menghubungkan akun Grab ke akun OVO lain yang telah dimiliki sebelumnya, yang perlu kamu lakukan adalah mengganti nomor HP terdaftar di Grab dengan nomor yang sama pada akun OVO yang ingin digunakan tersebut. Jika sudah, masuk lagi ke menu Dompet di aplikasi Grab, kemudian pilih OVO Cash dan klik Aktifkan Sekarang.

2. Menonaktifkan Akun OVO dengan Bantuan Customer Service OVO

Sementara untuk cara yang kedua ini digunakan untuk kamu yang ingin menonaktifkan akun OVO secara permanen. Cara ini akan memblokir akun OVO milikmu sehingga nantinya tidak akan bisa diakses lagi. Untuk itu, jika pada akun OVO tersebut masih tersisa saldo OVO Cash atau OVO Invest, segera cairkan atau pindah terlebih dahulu.

Cara ini tidak akan bisa dilakukan jika pada akun OVO tersebut masih memiliki tagihan OVO PayLater yang belum lunas. Dan juga, kamu perlu menyiapkan akun email atau nomor HP aktif yang terkait ke akun OVO yang ingin dihapus tersebut. Setidaknya ada 3 cara mudah untuk menonaktifkan akun OVO dengan bantuan Cs OVO ini, di antaranya:

Cara 1. Menghubungi Lewat Nomor Call Center

Cara yang pertama ini mengharuskanmu memiliki pulsa yang cukup untuk melakukan panggilan ke nomor call center OVO. Pasalnya, melakukan panggilan tersebut akan dikenakan biaya nelpon sesuai tarif nelpon yang berlaku untuk masing-masing provider seluler.

Kamu bisa menghubungi customer service OVO melalui nomor 1500 696, baik melalui ponsel maupun telepon rumah. Beritahukan tujuan kamu menelpon, yakni untuk menonaktifkan akun OVO di Grab secara permanen. Customer service biasanya akan meminta beberapa persyaratan sebagai langkah validasi, seperti KTP, nomor HP terkait di OVO dan data diri lainnya. Biasanya juga kamu akan ditanyakan alasan kenapa ingin melakukan penutupan akun OVO tersebut.

Cara 2. Menghubungi Lewat Email Resmi OVO

Cara yang kedua yakni dengan menghubungi customer service OVO melalui alamat email yang tersedia. Kamu bisa langsung mengirimkan email ke alamat [email protected] dengan memberikan keterangan lengkap perihal keinginanmu untuk menonaktifkan akun OVO yang terhubung ke Grab.

Tidak butuh waktu lama biasanya customer service OVO akan memberikan balasan dan meminta kamu untuk memenuhi beberapa persyaratan yang diajukan. Pastikan kamu telang melengkapi persyaratan yang diminta tersebut agar akun OVO bisa segera dinonaktifkan atau ditutup secara permanen.

Cara 3. Datang Langsung ke Booth OVO

Dan cara yang terakhir yakni dengan datang langsung ke Booth OVO terdekat yang ada di kota-mu. Kamu perlu membawa persyaratan lengkap untuk melakukan penonaktifan akun OVO, mulai dari KTP, nomor HP aktif, dan data diri lainnya. Kamu akan dibantu hingga akun OVO yang terhubung ke Grab berhasil ditutup atau dinonaktifkan secara permanen.

Penutup

Itulah tadi beberapa cara menonaktifkan OVO di Grab yang mudah dan praktis bisa kamu terapkan. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu agar juga bermanfaat bagi orang lain.

Artikel SebelumnyaCara Menonaktifkan Paket Darurat Telkomsel Terbaru
Artikel SelanjutnyaCara Menonaktifkan Nomor Indosat Ooredoo Terbaru
Anak desa yang suka banget membaca dan mencoba hal-hal baru. Sering bereksperimen sendiri meskipun ilmunya belum cukup mumpuni. Beberapa tahun belakangan juga mulai suka menulis, terutama menulis di Blog.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini