Cara Menonaktifkan Mode Terbatas Youtube di Android

88
Menonaktifkan Mode Terbatas Youtube
Menonaktifkan Mode Terbatas Youtube

Menonaktifkan Mode Terbatas Youtube – Youtube merupakan platform berbagi video nomor 1 di dunia yang paling banyak ditonton. Tidak heran, karena memang di dalamnya tersedia banyak sekali video menarik yang bisa menjadi tontonan saat waktu senggang. Video yang disediakannya ini bisa dicari dan disesuaikan dengan minat masing-masing orang. Mulai dari video gaming, tutorial, petualangan, mukbang, animasi, informasi politik dan masih banyak lagi yang lainnya. Video tersebut akan terus bertambah, mengingat sekarang ini semakin banyak orang yang tertarik untuk menjadi creator video Youtube.

Menonaktifkan Mode Terbatas Youtube
Menonaktifkan Mode Terbatas Youtube

Youtube sendiri bisa diakses melalui berbagai platform, salah satunya melalui perangkat smartphone android. Untuk mengaksesnya sendiri kita bisa menggunakan aplikasi Youtube atau mengunjungi halaman website Youtube melalui browser. Namun, paling mudah memang mengakses Youtube melalui aplikasi resminya yang bisa didownload secara gratis melalui Google Play Store. Pada beberapa tipe HP android bahkan kita tidak perlu mengunduh aplikasi Youtube secara manual, pasalnya aplikasi tersebut sering dijadikan sebagai aplikasi bawaan di dalamnya.

Baca Juga:

Berbicara mengenai Youtube, berbagai fitur disematkan di dalamnya guna meningkatkan kenyamanan pengguna dalam mengakses. Mengingat Youtube merupakan aplikasi umum, video di dalamnya juga bersifat global. Untuk pengguna di bawah umur bisa memanfaatkan fitur khusus di Youtube agar dapat memfilter video yang memang cocok untuk tontonan di usianya. Dalam hal ini Youtube menyediakan fitur bernama Mode Terbatas, yang mana fitur ini dapat diaktifkan dan dinonaktifkan sesuka hati. Saat ini mungkin kamu sudah mengaktifkan mode tersebut, tetapi tidak tahu cara menonaktifkannya lagi. Berikut cara menonaktifkan Mode Terbatas Youtube di HP android yang mudah bisa kamu simak dan terapkan.

Tentang Mode Terbatas Youtube yang Perlu Kamu Tahu

Mode Terbatas merupakan salah fitur tambahan di Youtube yang fungsinya untuk menyaring (memfilter) konten yang sifatnya dewasa. Mengaktifkan Mode Terbatas ini akan membuat konten yang berpotensi mengandung konten dewasa tersebut akan dihilangkan. Yang muncul hanyalah konten-konten umum yang tentunya bisa ditonton oleh semua umur.

Mode Terbatas juga bisa difungsikan bagi kamu yang tidak ingin melihat konten video yang mengandung konten dewasa, atau menyembunyikan konten semacam ini dari orang lain yang ingin mengakses akun Youtube-mu. Yang penting lagi, fitur atau mode ini dapat dimanfaatkan untuk mencegah anak menonton tayangan video yang tidak sesuai dengan usianya.

Meski begitu, Mode Terbatas di Youtube tidak sama dengan fitur Pembatasan Usia untuk video Youtube. Mode ini hanya akan memfilter video yang mungkin berisi konten dewasa saja, tidak menutup kemungkinan video yang tidak pantas untuk anak disembunyikan juga. Selain itu, mengaktifkan mode tersebut juga akan menyembunyikan komentar dari video Youtube yang kamu tonton. Ini dikarenakan pada komentar Youtube biasanya juga sering terlampir kata-kata yang tidak baik atau bersifat sensitive.

Sementara untuk penggunaan Mode Terbatas Youtube ini sudah bisa diterapkan disemua jenis perangkat. Baik itu, untuk Youtube di perangkat iPad & iPhone, Android, AndroidTV, atau juga komputer. Yang pasti cara untuk mengaktifkan dan menonaktifkan fitur tersebut sangat mudah untuk dilakukan.

Cara Menonaktifkan Mode Terbatas Youtube di Android

Cara Mematikan Mode Terbatas Youtube
Cara Mematikan Mode Terbatas Youtube

Untuk mematikan Mode Terbatas di Youtube Android, setidaknya ada 2 cara yang bisa kamu lakukan. Cara ini bisa dipilih dan disesuaikan dengan metode kamu mengakses Youtube, apakah melalui aplikasi atau situs seluler. Adapun cara menonaktifkan Mode Terbatas Youtube di HP android selengkapnya, sebagai berikut:

1. Mematikan Mode Terbatas di Aplikasi Youtube

Secara default Mode Terbatas Youtube ini tidak tidak dalam keadaan aktif. Karena itulah, jika sebelumnya kamu tidak pernah mengaktifkan mode tersebut, maka tidak perlu bingung untuk melakukan cara penonaktifannya. Namun, jika kamu sudah mengaktifkannya tentu perlu mematikan lagi secara manual agar konten video di aplikasi Youtube tidak difilter. Untuk cara menonaktif fitur Mode Terbatas Youtube ini sendiri, yakni:

  • Pertama kamu buka aplikasi Youtube di perangkat smartphone androidmu. Pastikan kamu sudah login ke akun Youtube yang ingin dinonaktifkan fitur Mode Terbatasnya.
  • Pada halaman utama aplikasi Youtube, sekarang kamu klik Foto Profil yang ada di bagian kanan atas tampilan.
  • Kemudian klik pada opsi Setelan atau Settings.
  • Selanjutnya masuk ke opsi Umum atau General yang ada di bagian opsi paling atas.
  • Sekarang kamu cari opsi Mode Terbatas atau Restricted Mode.
  • Jika sudah ketemu, selanjutnya kamu geser ke kiri tombol slider yang ada di sebelah kanan opsi tersebut hingga berubah warnanya menjadi abu-abu.
  • Selesai.

Catatan: Jika di aplikasi Youtube-mu terintegrasi dengan beberapa profil, maka perlu melakukan penonaktifan ini untuk masing-masing profil.

2. Mematikan Mode Terbatas di Situs Seluler

Untuk cara yang kedua ini bisa diterapkan bagi kamu yang ingin mematikan Mode Terbatas di Youtube browser. Mematikan Mode Terbatas di aplikasi Youtube tidak akan memberikan pengaruh saat kamu mengakses Youtube melalui browser. Jadi, kamu perlu melakukan penonaktifan ini pada masing-masing platform. Untuk langkah-langkah menonaktifkan Mode Terbatas di Youtube browser tersebut, yakni:

  • Pertama kamu buka browser di HP androidmu.
  • Kemudian kunjungi situs Youtube dan login dengan akun Youtube yang ingin dinonaktifkan fitur Mode Terbatasnya.
  • Pada halaman utama Youtube, kamu klik Foto Profil akun yang ada di bagian pojok kanan atas.
  • Terdapat beberapa opsi di sana, selanjutnya kamu klik opsi Setelan atau Settings.
  • Selanjutnya klik pada opsi Akun atau Account.
  • Kemudian geser tombol slider ke arah kiri yang ada di sebelah kanan opsi Mode Terbatas atau Restricted Mode.
  • Selesai.

Sama seperti cara pertama di atas, kamu perlu melakukan penonaktifan Mode Terbatas untuk masing-masing Profil Akun Youtube.

Meskipun sudah diaktifkan Mode Terbatas Youtube, bukan tidak mungkin video yang mengandung konten dewasa masih tetap muncul. Ini bisa dikarenakan video tersebut tidak dapat dideteksi karena perbedaan sensitivitas budaya dan norma sehingga hasil filternya akan bervariasi.

Cara Mengaktifkan Mode Terbatas Youtube di HP Android

Sementara untuk cara mengaktifkan Mode Terbatas di Youtube ini hampir sama dengan cara di atas. Jika cara di atas akan menggeser tombol slider pada opsi Mode Terbatas ke arah kiri, maka untuk mengaktifkannya kamu perlu melakukan sebaliknya. Yakni menggeser tombol slider di sebelah kanan opsi Mode Terbatas ke arah kanan hingga warnanya menjadi biru.

Sama seperti cara di atas, kamu perlu melakukan pengaktifan Mode Terbatas ini di masing-masing profil akun Youtube di aplikasi maupun situs seluler Youtube. Dengan demikian fungsinya akan lebih maksimal dalam melakukan pemfilteran konten video yang dimunculkan.

Penutup

Itulah tadi dua cara menonaktifkan Mode Terbatas Youtube di HP android yang mudah dan praktis bisa kamu terapkan. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu.

Artikel SebelumnyaCara Kirim File Besar Lewat Email di HP Android
Artikel SelanjutnyaCara Mengubah Telegram Seperti WhatsApp di Android
Abdul Wafi
Anak desa yang suka banget membaca dan mencoba hal-hal baru. Sering bereksperimen sendiri meskipun ilmunya belum cukup mumpuni. Beberapa tahun belakangan juga mulai suka menulis, terutama menulis di Blog.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini