Fakta Sistem Operasi Hongmeng – Semakin kesini, produk smartphone asal China semakin mendoninasi pasar teknologi dunia. Penjualannya meningkat tajam, tidak heran China memang menjadi salah satu Negara dengan masyarakatnya pintar dalam berbisnis. Salah satu vendor smartphone asal China yang paling terkenal adalah Huawei. Huawei sendiri sangat terkenal dengan produk smartphone-nya yang tangguh namun dibanderol dengan harga murah.
Dominasi produk Huawei di pasar teknologi dunia, membuat Amerika serikat tersaingi. Hingga sekarang ini Amerika Serikat memang masih menjadi raksasa teknologi dunia. Beberapa waktu lalu juga sempat viral, dimana Amerika serikat melarang semua perusahaan teknologi yang ada di Negara tersebut menjalin kerja sama dengan Huawei. Mulai dari Google, Facebook, dan perusahaan lainnya sudah menyatakan tidak bekerja sama lagi dengan Huawei.
Baca Juga:
- 5 Fitur Unggulan dari MIUI 11 Terbaru untuk HP Xiaomi
- Daftar Smartphone Huawei Android Harga 1 Jutaan 2019
- Kumpulan Custom ROM Terbaik Redmi note 4X (Mido)
Namun yang paling membuat Huawei sengsara adalah dicabutnya lisensi Android miliknya Huawei. Karena hal inilah semua produk dari Huawei tidak lagi bisa menjalankan OS Android. Sebagai alternatifnya, Huawei secara diam-diam ternyata sudah menyiapkan sistem operasi baru buatannya sendiri yang diberi nama Hongmeng. Ada beberapa fakta sistem operasi Hongmeng yang menarik untuk kamu ikuti. Informasi selengkapnya bisa disimak di bawah ini.
Fakta Sistem Operasi Hongmeng Buatan Huawei
Diblokirnya OS Android di HP Huawei cukup memberikan dampak yang sangat besar terhadap perusahaan asal China ini. Bagaimana tidak? Kini orang-orang yang ingin membeli produk HP dari Huawei harus berpikir ulang. Karena percuma dong sudah membeli HP Huawei namun tidak bisa dioperasikan secara maksimal.
Menunggu diluncurkannya OS Hongmeng juga percuma karena masih belum ada kejelasan. Tapi demikian, akan dirilisnya sistem operasi buatan Huawei ini memunculkan beberapa fakta menarik. Adapun fakta sistem operasi Hongmeng yang menarik untuk diketahui tersebut, antara lain:
1. Hongmeng akan diluncurkan bulan September 2019
Banyak orang yang semakin penasaran dengan kehadiran OS Hongmeng garapan Huawei ini. Khususnya para fans dari Huawei, mereka sangat menanti-nantikan momen perilisan OS pengganti android tersebut. Menurut kabar yang saya himpun, OS Hongmeng buatan Huawei ini akan dirilis pada musim gugur mendatang. Atau paling cepat di bulan September 2019, dan paling lambat bulan Mei 2020 mendatang.
Namun demikian, kabar tersebut masih belum terlalu jelas. Karena dari pihak Huawei sendiri masih belum mengumumkan secara resmi kapan tanggal perilisan paling tepatnya. Kita tunggu saja kapan waktu perilisan resmi dari OS Hongmeng tersebut.
2. Sudah dikembangkan mulai tahun 2012
Sebelum terjadinya pemblokiran OS Android, Huawei ternyata sudah sejak lama mulai mengembangkan OS Hongmeng miliknya. Pengembangan ini dilakukan sesaat setelah keluarnya laporan kongres Amerika Serikat yang menyebut Huawei telah melakukan spionase. Pernyataan ini sendiri diberitakan oleh media ternama yang bernama Huawei Central.
Tidak hanya itu saja, media Huawei Central tersebut juga menduga kalau OS Hongmeng secara diam-diam sudah disematkan ke produk smartphone yang diproduksi oleh Huawei. Meskipun demikian pernyatan ini hanya sebatas dugaan, tidak bisa dipercaya secara penuh kebenarannya.
3. Menggunakan nama Ark OS untuk pasar luar negeri
Fakta sistem operasi Hongmeng berikutnya adalah Huawei sudah mematenkan nama Ark OS di Eropa. Merk dagang Ark OS ini berlaku tidak hanya untuk pasar Eropa saja, melainkan juga di Negara-negara lainnya. Pemilihan nama ini sendiri bertujuan untuk mendongkrak penjualan produk HP dari Huawei secara tidak langsung.
Nama Ark OS sendiri lebih bersifat universal dan terasa sangat familiar di Negara-negara Eropa atau negara lainnya, dibandingkan dengan nama Hongmeng OS.
4. Bisa digunakan pada semua perangkat gadget Huawei
Tidak sama dengan OS Android, OS Hongmeng diklaim sudah bisa dijalankan pada semua perangkat gagdget milik Huawei. Misalnya saja di smartphone, tablet, laptop, dan produk gadget lainnya. Selain itu, OS Hongmeng juga punya fitur yang sama untuk semua perangkat yang menjalankannya.
Seperti yang kita tahu, sistem operasi yang ada sekarang ini dikhususkan hanya untuk satu jenis gadget saja. Misalnya saja OS milik Apple, dimana untuk produk iPhone menggunakan IOS. Sementara untuk produk computer atau laptonya menggunakan Mac OS. Google juga sama, mereka menggunakan OS Android untuk perangkat HP dan Chrome OS untuk Chromebooknya.
5. Huawei masih belum bisa move on dari android
Meskipun sudah dilakukan pemblokiran sejak bulan Maret 2019 lalu, ternyata Huawei masih belum bisa move on dari OS sejuta smartphone tersebut. Menurut kabar yang beredar Huawei masih tetap berupaya untuk bisa kembali mendapatkan izin menggunakan OS Android pada produk smartphone-nya. Meskipun hal tersebut akan sangat sulit untuk bisa didapatkan oleh Huawei.
Kabarnya juga Huawei berniat untuk beralih ke Microsoft sebagai alternatifnya, jika memang pihak Google masih belum memberikan izin kembali dalam penggunaan OS Android.
Penutup
Itulah tadi beberapa fakta sistem operasi Hongmeng yang cukup menarik untuk diikuti. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial kamu ya?