Cara Convert Video Menjadi Audio di Telegram

676
Convert Video Menjadi Audio di Telegram
Convert Video Menjadi Audio di Telegram

Convert Video Menjadi Audio di Telegram – Telegram merupakan salah satu jenis aplikasi chatting online terpopuler saat ini. Bersaing ketat dengan WhatsApp dan aplikasi sejenisnya, Telegram mampu menarik minat banyak pengguna untuk memilihnya. Salah satu daya tarik dari Telegram yakni fitur keamanan terbaik dan tercanggih, di mana privasi data pribadi pengguna terjaga dengan sangat baik. Telegram sendiri menggunakan enkripsi end-to-end untuk lalu lintas pesan dari penggunanya, yang mana hal ini memungkinkan riwayat pesan hanya bisa diketahui oleh pengirim dan penerima saja. Bahkan pihak Telegram pun tidak akan bisa mengetahuinya.

Convert Video Menjadi Audio di Telegram
Convert Video Menjadi Audio di Telegram

Fitur yang disediakan di aplikasi Telegram juga terbilang cukup banyak, yang pasti semua fitur tersebut bisa digunakan secara gratis. Tidak hanya sebagai aplikasi chatting saja, Telegram juga bisa digunakan untuk melakukan panggilan suara maupun panggilan video. Kamu yang suka nonton film secara streaming, di Telegram bisa dilakukan dengan mudah. Caranya cukup dengan mencari channel atau grup yang khusus menyediakan link nonton film gratis, kemudian tinggal bergabung ke dalamnya. Banyak jenis film yang tersedia, mulai dari film Indonesia, drama Korea, box office dan masih banyak lagi yang lainnya.

Baca Juga:

Yang menarik lagi, di Telegram tersedia banyak bot yang memiliki fungsi masing-masing. Bot ini sendiri diciptakan oleh pengguna Telegram dengan tujuan masing-masing, baik untuk bot produk miliknya ataupun bot untuk pengguna umum. Misalnya saja bot yang fungsinya untuk mengonversi file video menjadi audio berekstensi Mp3. Bot semacam ini ada banyak jenis dan pilihannya, bisa kamu pilih sesuai keinginan dan kebutuhan. Cara penggunaannya pun terbilang sangat mudah, bahkan bisa dilakukan dalam hitungan detik saja. Bagi kamu yang belum tahu, berikut cara convert video menjadi audio di Telegram yang mudah bisa disimak dan terapkan.

Cara Convert Video Menjadi Audio di Telegram

Convert Video Menjadi MP3 di Telegram
Convert Video Menjadi MP3 di Telegram

Sangat mudah sebenarnya untuk mengubah video menjadi audio di HP android. Umumnya banyak orang melakukan cara ini dengan memanfaatkan aplikasi convert video, yang mana aplikasinya bisa ditemukan di Google Playstore. Beberapa dari mereka yang tidak ingin menginstall aplikasi baru di HP, biasanya menggunakan situs convert video untuk mengubah file video menjadi Mp3 tersebut.

Padahal ada cara yang lebih praktis untuk melakukan convert video menjadi audio, yakni dengan menggunakan aplikasi Telegram. Adapun cara convert video menjadi audio di Telegram selengkapnya, sebagai berikut:

  1. Langkah yang pertama kamu buka Teelrgam di perangkat smartphone androidmu.
  2. Pastikan kamu sudah login ke akun Telegram pribadi menggunakan nomor HP.
  3. Pada halaman utama aplikasi Telegram, kamu klik ikon Pencarian yang ada di bagian pojok kanan atas tampilan.
  4. Selanjutnya cari bot Telegram untuk konversi video ke audio dengan mengetik “bot video to audio”. Di bawah kolom tersebut akan ditampilkan beberapa pilihan bot untuk mengonversi video ke audio, pilih saja salah satunya. Misalnya saja di sini saya pilih Video to Audio Bot.
  5. Nantinya kita akan dibawa ke halaman layaknya obrolan. Pada halaman tersebut kamu klik tombol Mulai atau Start, bisa juga dengan mengetik /start lalu enter.
  6. Bot akan merespon dengan mengirim pesan khusus. Selanjutnya kamu tinggal memasukkan video yang ingin dikonversi menjadi file audio. Caranya dengan klik ikon Klip di kolom untuk mengetik pesan, kemudian pilih menu Galeri. Selanjutnya cari dan pilih video yang ingin diubah formatnya menjadi file audio, lalu Kirim.
  7. Tunggu hingga video berhasil diupload dan dikirim. Bot akan memproses video, kamu hanya perlu menunggu hingga video berhasil diubah formatnya menjadi file audio.
  8. Jika sudah, nantinya akan terlihat file audio hasil konversi tadi. Untuk menyimpannya ke memori HP, kamu klik ikon Tiga Titik di sebelah kanan file audio lalu pilih opsi Simpan di Musik.
  9. Dengan demikian file audio akan langsung didownload dan disimpan ke memori HP.
  10. Selesai.

Tidak sulit untuk melakukan konversi file video menjadi audio di Telegram android, bahkan tidak membutuhkan waktu yang lama. Anda hanya perlu memastikan HP terhubung ke jaringan internet yang cepat dan lancar.

Bot Telegram untuk Convert Video ke Audio Mp3

Selain bot yang digunakan di atas, masih ada pilihan bot Telegram lainnya yang bisa kamu gunakan untuk mengonversi file video ke audio. Bahkan pada beberapa bot lain kamu bisa melakukan convert hanya melalui link videonya saja. Misalnya link video musik dari Youtube, kemudian kamu ambil dan taruh pada bot Telegram. Nantinya bot akan langsung melakukan konversi dan diberikan hasil file versi audio saja yang bisa kamu download ke memori HP.

Adapun beberapa pilihan bot Telegram untuk mengubah video menjadi audio selengkapnya, sebagai berikut:

1. Video To Audio Bot

Video To Audio Bot merupakan salah satu bot terbaik di Telegram yang fungsinya untuk mengubah format video menjadi audio. Kamu hanya perlu memasukkan video ke bot tersebut, maka secara otomatis bot akan melakukan konversi secara otomatis.

Selain itu, Video To Audio Bot juga bisa berfungsi untuk mendownload video sekaligus mengonversinya menjadi file Mp3. Kamu hanya perlu memasukkan link video dari platform mana pun, misalnya saja Youtube ke dalam bot tersebut.

2. YTA Bot

Sama fungsinya dengan bot Telegram di atas, YTA Bot berfungsi untuk mendownload dan sekaligus mengonversi sebuah video menjadi file Mp3. Kamu perlu mengambil link dari video yang ingin dikonversi, kemudian memasukkannya ke dalam bot ini.

Nantinya YTA Bot akan mengambil video dari server penyedia, lalu langsung mengonversikannya ke dalam bentuk file audio. Nantinya file Mp3 tersebut bisa kamu download ke memori HP.

3. YouTube Video To Audio

Sesuai dengan namanya, bot Telegram satu ini bisa kamu manfaatkan untuk mendownload video dari Youtube, lalu mengonversikannya ke dalam bentuk file Mp3. Kamu cukup meng-copy link video Youtube yang ingin didownload, kemudian dimasukkan ke dalam bot YouTube Video To Audio ini.

Nantinya bot tersebut akan langsung mengambil video dan mengubah formatnya menjadi file audio. Jika sudah, maka kamu bisa menyimpan file tersebut ke memori HP.

Penutup

Itulah tadi cara convert video menjadi audio di Telegram android yang mudah dan praktis bisa kamu terapkan. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu.

Artikel SebelumnyaCara Menggunakan Proxy di Telegram HP Android
Artikel SelanjutnyaCara Mengubah Suara di Telegram Android
Abdul Wafi
Anak desa yang suka banget membaca dan mencoba hal-hal baru. Sering bereksperimen sendiri meskipun ilmunya belum cukup mumpuni. Beberapa tahun belakangan juga mulai suka menulis, terutama menulis di Blog.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini