Cara Unduh Lagu Offline di JOOX Lewat HP Android

265
Cara Unduh Lagu Offline di JOOX
Cara Unduh Lagu Offline di JOOX

Cara Unduh Lagu Offline di JOOX – Sebagian besar dari kalian pastinya sudah tidak asing lagi dengan aplikasi streaming musik online satu ini. Ya, JOOX merupakan salah satu aplikasi streaming musik online yang sangat populer digunakan sekarang ini. JOOX menjadi pilihan favorit bagi banyak pengguna android, pasalnya aplikasi ini punya banyak sekali kelebihan dibandingkan aplikasi lainnya. Selain itu, koleksi lagu yang ada di JOOX terbilang sangat lengkap, mulai dari lagu lokal hingga lagu dari musisi luar negeri tersedia di dalamnya.

Cara Unduh Lagu Offline di JOOX
Cara Unduh Lagu Offline di JOOX

Sama seperti aplikasi streaming online lainnya, JOOX juga menyediakan dua versi pengguna yakni versi gratis dan berbayar. Penguna berbayar tentunya punya banyak sekali keunggulan yang pastinya tidak dimiliki oleh pengguna free. Salah satunya adalah koleksi lagunya yang lebih lengkap, serta dengan kualitas audio yang sangat bagus. Jadi, pengguna akan sangat termanjakan oleh aplikasi streaming musik legal satu ini.

Baca Juga:

Merupakan aplikasi streaming musik online, sudah pasti pengguna harus terhubung ke jaringan internet agar bisa memutar lagu yang ada di dalamnya. Tetapi tenang saja, kamu masih bisa kok mengunduh lagu yang ada di JOOX untuk kemudian diputar secara offline alias tanpa terhubung ke jaringan internet. Penasaran ingin tahu cara unduh lagu offline di JOOX tersebut? Informasi selengkapnya bisa kamu simak di bawah ini.

Cara Unduh Lagu Offline di JOOX  Lewat HP Android

Cara Unduh Lagu Offline di JOOX Lewat HP Android
Cara Unduh Lagu Offline di JOOX Lewat HP Android

Mendengarkan lagu di JOOX secara online memang lebih seru dan disukai oleh banyak pengguna. Tetapi, cara ini tentu akan membuatmu boros kuota karena aktivitas streaming musik yang dilakukan secara terus-menerus. Akan lebih rugi lagi jika lagu yang kamu putar secara online di JOOX adalah lagu yang sama. Padahal kamu bisa mengorbankan sedikit kuota untuk mengunduh lagu favorit, sehingga saat ingin memutarnya lagi kamu tidak perlu melakukan streaming online.

Pertanyaannya, bagaimana cara download lagu di JOOX agar bisa diputar secara offline tersebut? Tidaklah sulit, berikut ini sudah saya rangkumkan cara unduh lagu offline di JOOX yang bisa kamu terapkan.

1. Mendownload Langsung dari Aplikasi JOOX

Memang ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengunduh lagu di JOOX sehingga bisa diputar secara offline alias tanpa terhubung ke internet. Cara ini merupakan yang paling mudah serta legal, sehingga tidak membuatmu melakukan pelanggaran apapun. Langkah-langkahnya sendiri, sebagai berikut:

  • Pastikan kamu sudah menginstall aplikasi JOOX dan melakukan pendaftaran akun JOOX. Sekarang kamu buka aplikasi JOOX dan login ke akun JOOX yang sudah kamu buat sebelumnya.
  • Pada tampilan awal aplikasi, kamu cari lagu yang ingin didownload dan diputar secara offline nantinya.
  • Pada lagu yang ingin didownload, kamu klik ikon tiga titik horizontal yang ada di sebelah kanan judul lagu tersebut.
  • Akan muncul beberapa opsi, sekarang kamu pilih opsi Unduh dengan kualitas tinggi yang ada di urutan paling atas.
  • Nantinya akan muncuk 2 opsi kualitas lagu yang ingin diunduh, yakni kualitas Medium dan kualitas High. Khusus untuk kualitas High hanya bisa dipilih bagi pengguna JOOX Pemium, sementara kualitas Medium bisa diunduh oleh pengguna Free. Pilih salah satu dari dua opsi kualitas lagu tersebut.
  • Tunggu proses download lagu hingga selesai, nantinya akan ditandai dengan adanya ikon panah ke bawah yang ada di bawah judul lagu terunduh tadi. Sekarang kamu sudah bisa memutar lagu tersebut secara offline alias tanpa sambungan internet.

2. Mendengarkan Lagu di JOOX Secara Offline

Berbeda dengan cara di atas, cara kedua ini kamu tidak perlu melakukan pengunduhan lagu. Melainkan kamu hanya perlu memutar sebuah lagu seperti biasa dengan tersambung ke internet hingga lagu selesai diputar. Caranya hanya itu saja, tidak ada langkah lanjutan untuk bisa memutar lagu di JOOX secara offline. Untuk langkah-langkahnya sendiri, sebagai berikut:

  • Langkah pertama pastikan kamu sudah punya aplikasi JOOX dan mendaftar akun JOOX pribadi. Jika memang sudah punya, langsung saja buka aplikasi JOOX di HP androidmu tersebut.
  • Pada tampilan utama aplikasi, kamu cari lagu yang ingin didengarkan secara offline.
  • Pastikan HP androidmu sudah terhubung ke jaringan internet agar proses pencarian lagu bisa dilanjutkan.
  • Pilih dan putar salah satu lagu yang ingin kamu dengarkan tanpa terhubung ke internet. Biarkan lagu tersebut diputar hingga selesai.
  • Jika sudah, selanjutnya kamu klik Tombol Bintang, kemudian pilih opsi tambahkan ke Playlist JOOX Saya.
  • Sekarang coba kamu matikan koneksi internet di HP androidmu. Kamu sudah bisa memutar lagu tadi meski HP tidak terhubung dengan jaringan internet. Kamu bisa menemukan lagu tadi di playlist dan bisa memutarnya meski HP dalam keadaan offline.

Penutup

Itulah tadi cara unduh lagu offline di JOOX lewat smartphone android paling mudah bisa coba kamu terapkan. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu ya?

Artikel Sebelumnya7 Aplikasi Whatsapp MOD Anti Banned November 2019
Artikel Selanjutnya7 Aplikasi Pemantau Kinerja Android Terbaik 2020
Anak desa yang suka banget membaca dan mencoba hal-hal baru. Sering bereksperimen sendiri meskipun ilmunya belum cukup mumpuni. Beberapa tahun belakangan juga mulai suka menulis, terutama menulis di Blog.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini