Cara Perbarui Google Playstore yang Mudah dan Cepat

84
Cara Perbarui Google Playstore
Cara Perbarui Google Playstore

Cara Perbarui Google Playstore – HP Android menjadi salah satu perangkat elektronik yang paling banyak diminati sekarang ini. Hampir semua orang pasti memilikinya, dikarenakan fungsinya yang fleksibel sehingga bisa membantu memudahkan berbagai aktivitas pengguna. Tidak hanya itu, HP android juga bisa dijadikan sebagai sarana hiburan terbaik saat kamu tidak tahu ingin melakukan apa. Mencari hiburan melalui HP android, kamu bisa mencoba memainkan game seru, berselancar di media sosial ataupun streaming film dan musik.

Cara Perbarui Google Playstore
Cara Perbarui Google Playstore

Di HP android, penggunanya bebas menginstall aplikasi dan game apa pun di dalamnya. Aplikasi dapat dipilih dan digunakan menyesuaikan dengan kebutuhan masing-masing pengguna. Berbicara mengenai pemasangan atau penginstalan aplikasi dan game android ini, kamu bisa melakukannya melalui Google Playstore. Layanan dari Google satu ini memang difungsikan sebagai gudang dari aplikasi, game dan produk Google lainnya. Hampir semua aplikasi bisa kamu gunakan secara gratis, namun ada pula beberapa aplikasi yang hanya bisa diakses oleh pengguna berbayar.

Baca Juga:

Sebagaimanan layanan Google lainnya, Google Playstore juga sering mendapatkan update versi terbarunya. Hal ini bertujuan untuk mengatasi bug yang ada di dalamnya, serta memberikan peningkatan pada segi fitur, kegunaan, dan hal lainnya yang berkaitan dengan pengguna layanan tersebut. Kamu perlu melakukan pembaruan Google Playstore ke versi terbaru agar lebih maksimal dan nyaman menggunakannya. Selain itu, rutin update Google Playstore ke versi terbaru juga akan mengatasi masalah error yang terjadi di dalamnya. Berikut ini cara perbarui Google Playstore di HP android yang bisa kamu simak dan terapkan.

Cara Perbarui Google Playstore yang Mudah dan Cepat

Cara Update Google Playstore
Cara Update Google Playstore

Untuk memperbarui Google Playstore ke versi terbaru, setidaknya ada 3 metode yang bisa kamu terapkan. Kamu tentunya bisa memilih salah satu dari ketiga cara tersebut yang dianggap paling mudah untuk diterapkan. Adapun beberapa cara memperbarui Google Playstore tersebut, yakni sebagai berikut:

1. Update Google Playstore Secara Otomatis

Cara yang pertama untuk memperbarui versi Google Playstore ke yang terbaru yakni dengan menggunakan metode update otomatis. Di sini kamu hanya perlu melakukan tindakan simpel agar nantinya Google Playstore diupdate secara otomatis oleh sistem. Untuk menerapkan cara ini, HP androidmu harus sudah terhubung ke jaringan internet yang cepat dan stabil. Jika tidak, tentunya sistem tidak akan bisa melakukan pembaruan secara otomatis.

Cara melakukannya sendiri terbilang sangat mudah dan tidak butuh step-step yang panjang. Adapun cara update Google Playstore secara otomatis di android tersebut, yakni:

  • Pertama kamu buka menu Pengaturan di HP androidmu.
  • Kemudian masuk ke opsi Aplikasi atau Manajemen Aplikasi.
  • Sekarang kamu cari dan pilih aplikasi Google Playstore.
  • Pada halaman tersebut, kamu klik ikon Tiga Titik yang ada di bagian pojok kanan atas tampilan. Kemudian klik opsi Hapus Instalan Pembaruan.
  • Jika sudah, kamu biarkan HP dalam keadaam tersambung ke jaringan internet. Atau bisa juga dengan merestart terlebih dahulu HP android dan hidupkan data seluler atau menghubungkan ke jaringan wifi.
  • Dalam kondisi ini seharusnya sistem akan melakukan pembaruan Google Playstore secara otomatis ke versi yang terbaru.
  • Selesai.

Catatan: Cara di atas saya terapkan di HP Samsung dengan dukungan OS Android 11. Untuk merek HP atau versi OS Android lain kemungkinan tidak beda jauh dengan cara di atas.

2. Update Google Playstore Langsung dari dalam Aplikasi

Selain cara di atas, alternatif lainnya untuk memperbarui Google Playstore ke versi terbaru yakni dengan langsung dari dalam aplikasi tersebut. Cara ini dibilang paling akurat untuk mengetahui versi Google Playstore sudah dalam versi baru atau belum. Dan jika belum, maka kamu bisa langsung melakukan pembaruan dari halaman tersebut.

Adapun langkah-langkah untuk memperbarui Google Playstore langsung dari dalam aplikasi selengkapnya, sebagai berikut:

  • Pertama kamu buka menu Google Playstore yang ada di HP androidmu.
  • Pada halaman utama Google Playstore, kamu klik pada Foto Profil yang ada di bagian pojok kanan atas tampilan.
  • Ada beberapa opsi yang ditampilkan, selanjutnya kamu klik opsi Setelan atau Settings.
  • Selanjutnya klik pada opsi Tentang atau About.
  • Lalu kamu lihat pada bagian opsi Versi Play Store. Jika memang Google Playstore di HP-mu masih versi lawas, maka akan muncul tombol untuk mengupdate aplikasi. Kamu klik tombol Update Play Store yang ada di bawah opsi tersebut.
  • Konfirmasi pembaruan versi Google Playstore terbaru dengan klik OK.
  • Sekarang kamu sudah berhasil mengupdate versi Google Playstore ke versi paling baru.
  • Selesai.

Namun, jika Google Playstore di HP androidmu sudah dalam versi terbaru, maka saat klik opsi Versi Play Store akan muncul notifikasi bahwasannya Google Playstore sudah menggunakan versi baru.

3. Update Google Playstore Secara Manual

Dan cara yang terakhir untuk mengupdate Google Playstore ke versi paling baru yakni dengan menginstallnya secara manual. Cara ini bisa dipilih jika memang Google Playstore di HP-mu sedang error dan tidak bisa diperbarui dengan kedua cara di atas. Menginstall secara manual, berarti kamu harus download dulu file APK dari Google Playstore tersebut.

Adapun cara memperbarui Google Playstore dengan menggunakan file APK selengkapnya, yakni:

  • Langkah yang pertama kamu cari dan download file APK Google Playstore melalui internet. Atau lebih mudahnya bisa kamu download melalui situs APKPure.
  • Sekarang kamu buka File Manager di HP android.
  • Kemudian cari file APK Google Playstore yang sudah didownload tadi.
  • Klik pada file APK Google Playstore tersebut, kemudian klik Install pada jendela pop up yang tampil di layar.
  • Sekarang Google Playstore sudah berhasil kamu perbarui ke versi terbaru.
  • Selesai.

Catatan: Sebelum menginstall, pastikan kamu sudah mengaktifkan fitur Install Aplikasi Tidak Dikenal di HP. Caranya masuk Pengaturan >> Biometrik & Keamanan >> Install Aplikasi yang Tidak Dikenal >> Aktifkan fitur tersebut.

Alasan Harus Memperbarui Google Playstore di HP Android

Sebaiknya jangan membiarkan Google Playstore yang ada di perangkat androidmu tetap dalam versi lama. Ini karena membiarkan hal ini akan menimbulkan beberapa masalah error pada Google Playstore tersebut. Beberapa masalah error yang akan terjadi jika Google Playstore tidak diperbarui, di antaranya:

1. Google Playstore Keluar Sendiri

Masalah error yang pertama bisa terjadi pada Google Playstore jika tidak diperbarui yakni aplikasi yang selalu keluar sendiri. Biasanya di layar akan muncul notifikasi pop up bertuliskan “Sayangnya, Google Playstore Telah Berhenti”.

Pada kondisi seperti ini Google Playstore bahkan tidak bisa kamu buka sama sekali. Sehingga ketika kamu ingin menginstall aplikasi atau game baru, tentunya hal ini tidak akan bisa dilakukan.

2. Google Playstore Tidak Bisa Download Aplikasi

Selain hal di atas, masalah lainnya yang akan terjadi yakni tidak dapat mendownload dan menginstall aplikasi dan game baru. Biasanya saat ingin mendownload aplikasi, di sana terdapat tulisan Download Tertunda atau Menunggu Download.

Penutup

Itulah tadi beberapa cara perbarui Google Playstore yang mudah dan cepat bisa coba kamu terapkan. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu.

Artikel SebelumnyaCara Mengatasi HP Tidak Bisa 4G Paling Ampuh
Artikel SelanjutnyaCara Masuk Recovery Android yang Mudah
Anak desa yang suka banget membaca dan mencoba hal-hal baru. Sering bereksperimen sendiri meskipun ilmunya belum cukup mumpuni. Beberapa tahun belakangan juga mulai suka menulis, terutama menulis di Blog.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini