Cara Mengetahui Pengguna Wifi IndiHome Paling Mudah

182
Cara Mengetahui Pengguna Wifi IndiHome
Cara Mengetahui Pengguna Wifi IndiHome

Cara Mengetahui Pengguna Wifi IndiHome – Internet sudah menjadi salah satu kebutuhan paling penting di kehidupan masyarakat modern sekarang ini. Bagaimana tidak? Sebagian besar masyarakat modern tidak bisa terlepas dari yang namanya internet. Berbagai aktivitas harian dilakukan dengan memanfaatkan koneksi internet tersebut. Tidak hanya untuk aktivitas kerja saja, melainkan juga untuk urusan pendidikan, browsing informasi, hingga untuk sekedar hiburan saja. Internet sudah sangat membantu berbagai aktivitas harian pengguna.

Cara Mengetahui Pengguna Wifi IndiHome
Cara Mengetahui Pengguna Wifi IndiHome

Mengakses internet bisa dilakukan dengan menggunakan perangkat khusus, seperti smartphone, tablet hingga PC. Ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan penggunaan internet. Terlebih lagi, beberapa perangkat gadget tidak bisa digunakan secara maksimal jika tanpa terhubung ke jaringan internet tersebut. Setidaknya ada 2 metode agar perangkat bisa terhubung ke internet, yakni menggunakan kuota data seluler atau menghubungkannya ke jaringan Wifi.

Baca Juga:

Berbicara soal Wifi, salah satu penyedia layanan Wifi yang paling populer dan banyak diminati yakni IndiHome. Dengan layanan IndiHome akan memungkinkan kita menghadirkan jaringan Wifi di rumah. Dan perangkat apa pun bisa dengan mudah disambungkan ke dalamnya sehingga nantinya bisa digunakan untuk mengakses internet. Tetapi, terkadang koneksi Wifi IndiHome menjadi lemot dan salah satu penyebabnya karena terlalu banyak perangkat terhubung di dalamnya. Kamu bisa mengecek perangkat apa saja yang terhubung, bisa jadi ada orang lain yang secara diam-diam mengakses Wifi-mu. Lantas, bagaimana cara mengetahui pengguna Wifi IndiHome tersebut? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Cara Mengetahui Pengguna Wifi IndiHome Lewat HP Android

Cara Melihat Pengguna Wifi IndiHome
Cara Melihat Pengguna Wifi IndiHome

Umumnya untuk melihat siapa saja yang terhubung ke jaringan Wifi IndiHome, lebih sering dilakukan melalui perangkat PC atau laptop. Namun, sekarang ini HP android juga sudah bisa melakukannya dengan mudah dan cepat. Setidaknya ada 2 metode yang bisa dilakukan jika menggunakan HP android, yakni menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi tambahan.

Adapun cara mengetahui pengguna Wifi IndiHome lewat smartphone android selengkapnya, sebagai berikut:

1. Melihat Pengguna Wifi IndiHome di Modem Huawei

Ada dua jenis modem yang biasanya digunakan oleh pihak Telkom untuk pengguna layanan IndiHome-nya tersebut. Salah satunya yang sering dipilih yakni modem bermerk Huawei, yakni Huawei HG8245H5. Modem satu ini selain cepat juga cukup efisien dalam memancarkan sinyal Wifi.

Jika kebetulan kamu menggunakan Modem Huawei HG8245H5 untuk layanan IndiHome dan ingin melihat siapa saja yang terhubung di dalamnya, cara ini bisa kamu jadikan pilihan. Mengenai langkah-langkahnya sendiri, yakni:

  • Langkah yang pertama kamu buka menu browser di HP androidmu. Browser apapun boleh, tetapi saya lebih menyarankan menggunakan browser Google Chrome.
  • Pada kolom untuk memasukkan url situs, kamu isi alamat IP modem Huawei. Biasanya alamat IP Modem Huawei IndiHome anta 192.168.1.1 sampai 192.168.1.254. Jika memang tidak tahu, kamu bisa menanyakannya ke petugas IndiHome.
  • Jika sudah, nantinya kamu akan dibawa ke halaman login untuk modem Huawei HG8245H5. 
  • Selanjutnya kamu masukkan nama Account dan Password akun Mode Huawei HG8245H5 milikmu. Jika memang belum pernah mengakses atau menggantinya, biasanya dalam mode default nama Account dan Password tersebut sama-sama menggunakan nama “admin”. Masukkan kata admin pada kedua kolom tersebut, kemudian klik Login.
  • Sekarang kamu sudah berhasil masuk ke halaman administrator Modem Huawei HG8245H5. Untuk melihat siapa saja yang terhubung di dalamnya, kamu bisa masuk ke menu Status.
  • Kemudian klik pada opsi User Device Information, maka di sana akan muncul list perangkat mana saja yang terhubung ke Wifi IndiHome tersebut. Biasanya informasi perangkat terhubung tertulis dengan format HostName, Device Type dan juga Mac Adress.
  • Selesai.

Catatan: Jika pada list perangkat terhubung tersebut kamu menemukan perangkat yang tidak dikenal, maka kamu bisa langsung memblokirnya.

2. Melihat Pengguna Wifi IndiHome di Modem ZTE

Seperti yang dijelaskan di atas, layanan IndiHome menggunakan 2 jenis modem untuk pelanggannya. Selain modem Huawei, mereka biasanya juga menggunakan modem ZTE sebagai routernya. Mengenai cara melihat siapa saja yang terhubung ke Wifi IndiHome di modem ZTE, tidak jauh berbeda dengan cara di atas. Untuk langkah-langkahnya sendiri, sebagai berikut:

  • Langkah pertama kamu buka browser di HP androidmu.
  • Kemudian pada Adress bar kamu masukkan alamat IP modem ZTE. Untuk alamat IP modem ZTE ini sendiri biasanya antara 192.168.1.1 sampai 192.168.100.1.  Agar tidak salah, kamu bisa menanyakannya ke petugas IndiHome.
  • Nantinya kamu akan dibawa ke halaman login akun modem ZTE.
  • Selanjutnya kamu masukkan Username dan Password akun administrator modem ZTE. Jika memang belum pernah mengakses atau menggantinya, berarti Username dan Password default akun tersebut yakni sama-sama “admin” atau “user”.
  • Saya asumsikan kamu sudah berhasil login ke akun administrator modem ZTE. Pada halaman utama akun, kamu masuk ke opsi Network.
  • Selanjutnya klik pada opsi WLAN, kemudian masuk ke opsi Associated Devices.
  • Di halaman ini kamu akan melihat perangkat apa saja yang sedang terhubung ke jaringan Wifi IndiHome-mu tersebut.
  • Lakukan pemblokiran perangkat jika memang ada perangkat yang tidak kenal ikut terhubung di dalamnya.
  • Selesai.

3. Melihat Pengguna Wifi IndiHome dengan Aplikasi

Untuk cara yang ketiga alias terakhir ini kita akan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Aplikasi pihak ketiga yang dimaksud tersebut yakni aplikasi Fing – Network Tools. Aplikasi satu ini dikembangkan oleh Fing Limited dan menjadi salah satu aplikasi yang populer digunakan.

Salah satu fungsi dari aplikasi Fing ini yakni melihat perangkat apa saja yang terhubung ke jaringan Wifi IndiHome. Mengenai langkah-langkahnya sendiri, sebagai berikut:

  • Langkah yang pertama kamu install aplikasi Fing – Network Tools tersebut di HP androidmu.
  • Jika sudah, langsung jalankan aplikasi tersebut.
  • Pada tampilan awal, aplikasi biasanya akan meminta izin akses ke beberapa bagian sistem perangkat. Izinkan akses untuk aplikasi tersebut, termasuk izin akses Lokasi.
  • Nantinya juga akan ditampilkan halaman yang menyuruhmu membuat akun Fing. Abaikan saja opsi ini dengan klik Lewati.
  • Sampai di halaman utama aplikasi, selanjutnya kamu klik tombol Scan for Devices. Sebelumnya pastikan smartphone-mu sudah terhubung ke jaringan Wifi IndiHome yang ingin dicek siapa yang terhubung di dalamnya.
  • Secara otomatis nantinya akan ditampilkan list perangkat yang sedang terhubung ke Wifi IndiHome-mu tersebut.
  • Selesai.

Penutup

Itulah tadi beberapa cara mengetahui pengguna Wifi IndiHome melalui HP android yang paling mudah dan cepat. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu.

Artikel SebelumnyaAplikasi Download Manager Tercepat 2020
Artikel SelanjutnyaCara Download Config Free Fire Terbaru 2020
Abdul Wafi
Anak desa yang suka banget membaca dan mencoba hal-hal baru. Sering bereksperimen sendiri meskipun ilmunya belum cukup mumpuni. Beberapa tahun belakangan juga mulai suka menulis, terutama menulis di Blog.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini