Cara Membuat Alamat di Google Maps – Google Maps merupakan salah satu layanan gratis dari Google yang bisa dinikmati oleh semua orang. Untuk menggunakan aplikasi ini pengguna harus login menggunakan akun Google atau Gmail yang sudah dimiliki sebelumnya. Semua fitur yang disediakan di Google Maps sepenuhnya gratis dan bisa kamu nikmati dengan bebas. Mengakses Google Maps sendiri tidak hanya bisa dilakukan melalui perangkat PC atau laptop, melainkan bisa juga melalui smartphone android. Kamu tinggal mengakses Google Maps melalui aplikasi default yang disediakan.
Fungsi utama dari Google Maps ini sendiri untuk navigasi ketika kamu ingin mengunjungi suatu tempat yang belum tahu pasti letaknya. Dengan Google Maps kamu akan dipandu melewati jalan terbaik untuk bisa cepat sampai di tujuan. Menariknya, Google Maps akan memberi notifikasi ketika ada sesuatu di jalan yang ingin dilewati. Misalnya saja memberi tanda warna kuning hingga merah ketika di jalan terjadi macet. Dengan demikian kamu bisa mencari alternatif jalan lain untuk menghindari kemacetan tersebut.
Baca Juga:
- Cara Membuat Barcode Lokasi Google Maps Paling Mudah
- Cara Mengatasi Google Maps Error Paling Ampuh
- 6 Fitur Tersembunyi Google Maps di Android Jarang Diketahui
Selain itu, bagi kamu pemilik sebuah bisnis juga bisa memanfaatkan fitur gratis yang disediakan di Google Maps ini. Fitur yang dimaksud yakni untuk menandakan lokasi bisnismu agar muncul di Google Maps. Dengan demikian para konsumen bisa lebih mudah menegtahui lokasi bisnismu tersebut. Hal ini juga akan memperbesar peluang kamu untuk mendapatkan konsumen atau pelanggan baru. Lantas, bagaimana cara membuat alamat di Google Maps tersebut? Berikut ini langkah-langkah selengkapnya bisa kamu terapkan.
Alasan Menambah Alamat Bisnis di Google Maps
Sebelum lanjut ke cara menambahkan alamat di Google Maps, ketahui dulu apa saja manfaat dari penambahan tersebut. Khususnya bagi kamu pemilik bisnis atau usaha, sangat penting untuk menandai lokasi bisnismu tersebut di Google Maps. Adapun beberapa alasan kenapa kamu harus menambah lokasi bisnis di Google Maps selengkapnya, sebagai berikut:
1. Mempermudah Konsumen Menemukan Lokasi Bisnis
Alasan yang pertama kenapa kamu perlu membuat alamat bisnis di Google Maps yakni untuk lebih mudah mengarahkan konsumen untuk datang ke lokasi bisnismu. Konsumen bisa langsung menandai lokasi tersebut untuk dikunjungi. Maka Google Maps akan mengarahkan konsumen ketika ingin berkunjung ke tempat bisnismu tersebut melalui fitur navigasi.
Meskipun konsumen tersebut tidak atau belum pernah berkunjung ke alamat bisnismu, mereka tidak akan tersesat jika menggunakan panduan navigasi dari Google Maps. Mereka juga bisa memilih jalan tercepat untuk bisa sampai di lokasi, karena Google Maps akan merekomendasikan untuk itu.
2. Lebih Mudah Menjaring Konsumen
Terkadang beberapa orang mencari sesuatu di Google Search dan ditampilkan sebuah lokasi Google Maps di sana. Bisa saja mereka mencari sesui dengan kata kunci yang cocok dengan bisnismu, sehingga mereka akan langsung membukanya. Jika memang tertarik mereka tidak akan berpikir panjang untuk menghubungimu dan mengunjungi lokasi bisnis melalui peta yang ditandai di Google Maps tersebut.
Dengan kata lain kamu bisa mendapatkan konsumen atau pelanggan baru berkat menambahkan lokasi bisnis di Google Maps tersebut. Apalagi berdasarkan data dari Google, ada sekitar 140 juta pengguna aktif yang ada di Indonesia. Ini tentunya bisa dijadikan peluang emas bagi kamu sebagai langkah pengembangan bisnis.
3. Bisa Menikmati Fitur Google Bisnisku
Menambahkan alamat di Google Maps, berarti kamu akan langsung bisa menikmati fitur Google Bisnisku yang disediakan langsung oleh Google. Akan ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan jika menggunakan fitur tersebut. Pastinya hal ini akan membantu kamu dalam mengembangkan bisnis yang sedang dijalankan.
Cara Membuat Alamat di Google Maps Lewat Smartphone
Untuk menambahkan lokasi bisnis di Google Maps bisa dilakukan di perangkat apapun, baik PC muapun HP. Namun, lebih mudah kamu menambahkannya lewat HP android. Pasalnya, di kamu tidak perlu yang namanya install aplikasi tambahan. Selain itu, fitur penambahan lokasi atau alamat ini lebih mudah diakses lewat smartphone android.
Adapun langkah-langkah untuk membuat alamat di Google Maps lewat HP android selengkapnya, sebagai berikut:
- Langkah yang pertama kamu buka Google Maps di smartphone android. Jika masih belum punya, maka kamu bisa menginstallnya melalui Google Play Store.
- Pastikan kamu sudah login menggunakan akun Google pribadimu.
- Jika sudah berhasil login, sekarang kamu masuk ke menu Contribute atau Kontribusi yang ada di bagian bawah tampilan.
- Pada halaman berikutnya, kamu klik pada opsi Add Place atau Tambahkan Tempat yang ada di bagian atas.
- Sekarang kamu diminta untuk mengisi informasi tempat yang ingin kamu tambahkan. Mulai dari Nama Tempat, Kategori Tempat, hingga titik lokasinya di mana.
- Sebagai tambahan, kamu juga bisa menambahkan Jam Operasional, Nomor Telepon dan juga Alamat Situs jika punya.
- Jika dirasa sudah benar semuanya, selanjutnya kamu klik ikon Segitiga yang ada di pojok kanan atas tampilan. Maka secara otomatis alamat bisnismu akan langsung tersimpan dan segera muncul di Google Maps.
- Selesai.
Selain melalui perangkat smartphone android, kamu juga bisa menambahkan lokasi atau tempat di Google Maps melalui PC atau laptop. Bedanya di sini kamu akan mengakses Google Maps melalui browser di laptop atau PC. Langkah-langkahnya tidak jauh beda, hanya perlu login ke akun Google Maps dan langsung tambahkan lokasi di sana.
Penutup
Itulah tadi cara menambahkan alamat di Google Maps lewat HP android yang paling mudah dan praktis. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu ya?