Cara Daftar Mandiri Online di HP Android Terbaru

140
Cara Daftar Mandiri Online di HP
Cara Daftar Mandiri Online di HP

Cara Daftar Mandiri Online di HP – Memiliki kartu kredit atau kartu debit (ATM) sudah menjadi hal yang biasa untuk sekarang ini. Bahkan hampir dipastikan semua orang punya yang namanya kartu kredit atau kartu debit. Ada beberapa jenis Perbankan yang menyediakan layanan tersebut, mulai dari Bank BRI, Bank BCA, Bank BNI, hingga Bank Mandiri. Semua bank tersebut sudah pasti sangat terpercaya dan punya banyak pelanggan di Indonesia khususnya. Dengan mempunyai kartu ATM tersebut kita bisa dengan mudah bertransaksi secara online. Selain itu, uang juga akan aman jika menyimpannya di bank lokal tersebut.

Cara Daftar Mandiri Online di HP
Cara Daftar Mandiri Online di HP

Dari beberapa jenis bank di Indonesia, salah satu yang cukup banyak pelangganya yakni Bank Mandiri. Tidak hanya kalangan atas saja, kalangan menengah ke bawah juga sudah banyak yang memilih untuk membuat kartu ATM Mandiri. Bank Mandiri sendiri sudah menyediakan berbagai layanan bagi para nasabahnya, tidak lain hal tersebut untuk membuat nyaman mereka. Salah satunya untuk soal bertransaksi lewat kartu ATM Mandiri, di mana setidaknya ada 3 pilihan untuk melakukannya. Ketiga jenis transaksi tersebut yakni bertransaksi melalui mesin ATM, SMS Banking, dan juga Internet Banking.

Baca Juga:

Berkat banyaknya dukungan layanan yang diberikan oleh Bank Mandiri, membuat semakin banyak orang tertarik untuk memilihnya. Apakah kamu juga demikian? Kalau begitu kamu bisa langsung datang ke kantor Mandiri untuk membuat ATM baru. Sudah memiliki ATM Mandiri tetapi repot kalau harus bolak-balik ke mesin ATM untuk bertransaksi? Kamu bisa mendaftar Mandiri Online yang bisa diakses melalui HP android. Lantas, bagaimana cara daftar Mandiri Online di HP android tersebut? Informasi selengkapnya bisa kamu simak di bawah ini.

Syarat untuk Mendaftar Mandiri Online di HP

Sebelum lanjut ke cara daftar Mandiri Online di HP android, sebaiknya kamu ketahui terlebih dahulu apa saja syarat untuk melakukannya. Kamu wajib memenuhi persyaratan tersebut agar proses pendaftaran bisa berjalan dengan lancar. Adapun beberapa syarat untuk registrasi Mandiri Online di HP android selengkapnya, sebagai berikut:

  • Terdaftar sebagai nasabah tabungan Mandiri. Mandiri Online hanya bisa diakses oleh seseorang yang sudah terdaftar sebagai nasabah Mandiri Tabungan. Jika belum punya ATM Mandiri, berarti kamu harus membuka tabungan Mandiri terlebih dahulu. Membuka tabungan bisa langsung datang ke kantor cabang Mandiri atau daftar secara online lewat website join.bankmandiri.co.id.
  • Punya kartu debit Mandiri. Kalau sudah membuka tabungan Mandiri, nantinya kamu akan diberikan kartu debit Mandiri. Jadi, kamu perlu membuka tabungan Mandiri terlebih dahulu agar rekeningmu dapat diaktivasi dan mendapatkan kartu debit Mandiri.
  • SMS Finansial sudah aktif dan punya MPIN. Untuk mengaktifkan SMS Finansial kamu perlu datang ke kantor cabang Bank Mandiri. Saat pengaktifan nantinya kamu juga akan diminta untuk membuat 6 digit MPIN untuk bertransaksi. Sementara untuk kamu yang membuka tabungan Mandiri lewat situs secara online, maka SMS Finansial secara otomatis aktif dan MPIN langsung diberikan.

Catatan: Selain ketiga syarat utama di atas, ada persyaratan lain agar kamu bisa mendaftar Mandiri Online di HP, yakni sudah punya kartu provider (Telkomsel, Indosat, Smartfren, XL dan 3) dan HP minimal mengadopsi OS Android 5.1 Lollipop.

Cara Daftar Mandiri Online di HP Android yang Mudah

Cara Daftar Mandiri Online di Android
Cara Daftar Mandiri Online di Android

Setelah mengetahui beberapa persyaratan mendaftar Mandiri Online di atas, sekarang lanjut ke cara pendaftarannya. Adapun langkah-langkah untuk daftar Mandiri Online di smartphone android selengkapnya, sebagai berikut:

  1. Langkah yang pertama kamu download dan install aplikasi Mandiri Online melalui Google Play Store.
  2. Sebelumnya pastikan kartu provider yang kamu gunakan saat mengaktifkan SMS Finansial ditaruh di posisi SIM1. Pastikan juga HP sudah terhubung ke jaringan internet.
  3. Sekarang kamu buka aplikasi Mandiri Online yang sudah diinstall tadi.
  4. Pada halaman utama aplikasi, kamu masukkan nomor kartu dan juga tanggal berlaku sesuai yang ada di kartu debit Mandiri yang kamu miliki. Jangan lupa juga untuk memasukkan tanggal lahirmu. Kalau sudah, kemudian klik tombol Lanjut.
  5. Kamu akan diminta untuk mengirimkan SMS verifikasi nomor HP yang kamu gunakan ke nomor 3355. Tidak perlu mengetik, karena isi SMS verifikasi akan secara otomatis tertera di HP. Kamu hanya perlu klik tombol Kirim saja.
  6. Kalau berhasil, sekarang kamu kembali lagi ke aplikasi Mandiri Online. Sekarang kamu masukkan User ID dan Password untuk akun Mandiri Online sesuai keinginan. Pastikan kamu membuat User ID dan password yang unik, di mana terdiri dari angka dan huruf. Kalau sudah, kemudian klik Lanjut.
  7. Selanjutnya kamu perlu masukkan alamat email dan menambahkan foto profil untuk akun Mandiri Online-mu. Kemudian klik tombol Buat Akun untuk melanjutkan.
  8. Langkah selanjutnya kamu diminta untuk memasukkan MPIN yang sudah kamu buat saat pengaktifan SMS Finansial tadi. Jika berhasil nanti kamu akan langsung dibawa masuk ke halaman login. Masukkan User ID dan Password untuk masuk ke akun Mandiri Online milikmu.
  9. Selesai.

Meskipun terbilang mudah, namun masih ada saja beberapa pengguna yang gagal saat mendaftar Mandiri Online tersebut. Salah satu penyebabnya karena SMS Verifikasi yang gagal. Untuk mengatasi masalah ini kamu bisa cek pengaturan Permissions di aplikasi Mandiri Online. Caranya masuk ke menu Pengaturan >> pilih Aplikasi Terinstall >> cari dan klik Mandiri Online >> pilih Permissions >> aktifkan dengan menggeser toogle di bagian Phone and Storage.

Penutup

Itulah tadi cara daftar Mandiri Online di HP android yang mudah bisa coba kamu terapkan sendiri. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu.

Artikel SebelumnyaCara Download InShot Pro MOD Versi Terbaru
Artikel SelanjutnyaCara Mudah Blokir SMS yang Mengganggu!
Abdul Wafi
Anak desa yang suka banget membaca dan mencoba hal-hal baru. Sering bereksperimen sendiri meskipun ilmunya belum cukup mumpuni. Beberapa tahun belakangan juga mulai suka menulis, terutama menulis di Blog.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini