Cara Ampuh Untuk Meningkatkan Akurasi Tembakan PUBG Mobile

1658

Cara Ampuh Untuk Meningkatkan Akurasi Tembakan PUBG Mobile – Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa tips untuk anda para player PUBG Mobile agar lebih bisa meningkat kan akurasi tembakan menurut dari pengalaman beberapa teman kita yang pro dalam bermain game Battleground Survival dan tentu dengan pengalaman saya sendiri. Sangat begitu penting bagi kalian agar bisa meningkat kan tingkat akurasi tembakan supaya bisa lebih unggul dalam hal pertempuran dengan player lain nya, dimana pada satu pertandingan nya saja kalian akan di hadap kan oleh 100 player PUBG Mobile dalam satu map yang luas serta saling bunuh dan bertahan hingga hanya akan ada satu player lagi yang bertahan hidup hingga akhir permainan.

Cara Ampuh Untuk Meningkatkan Akurasi Tembakan PUBG Mobile

Inti dari game bergenre survival battleground terletak dari skill kita sendiri, seperti hal nya kita harus bisa menggunakan jenis senjata apapun itu dengan cukup baik atau pun hanya berfokus dengan satu jenis senjata yang memang kita kuasai, yang terpenting adalah memiliki skill tembak yang akurat. Bisa menguasai semua jenis senjata pada PUBG Mobile merupakan hal yang harus kalian pelajari, yang mana semua jenis senjata nya tersebut dapat kalian temukan di semua titik lokasi looting berada. Nah untuk jenis senjata utama nya sendiri yang ada pada game PUBG Mobile antara lain yaitu AR atau Assault Rifle, SMG, Shotgun, dan Sniper. Namun, pada dasar nya jenis senjata utama yang sering di gunakan oleh kebanyakan player PUBG Mobile adalah senjata jenis AR dan SMG.

Senjata yang berjenis AR sendiri merupakan senjata yang sangat kuat untuk di tembak kan pada jarak yang cukup jauh, karena damage yang di timbul kan nya pun tidak berkurang banyak atau bahkan ada yang tidak berkurang sama sekali jika kita bedakan dengan senjata jenis SMG, yang mana walau pun ia memiliki tingkat akurasi tinggi juga tetapi kalau jarak yang di tempuh oleh peluru lumayan jauh maka akan mengurangi damage pada peluru tembakan nya itu juga. Selain jenis senjata utama yang sudah kita bahas tadi, masih ada lagi jenis lain nya, yaitu seperti Melee Weapon, Handgun, dan Grenade merupakan senjata sampingan saja atau bisa sangat berguna pada saat dalam keadaan mendesak. Penting untuk kalian ketahui juga bahwa dari masing masing senjata tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan nya sendiri.

Baca Juga:

Sudah tersedia banyak beragam jenis perlengkapan senjata pada setiap pulau map game PUBG Mobile tersebut untuk bisa player nya loot atau gunakan dalam pertempuran nanti. Perlengkapan senjata yang ada pada game PUBG Mobile ini juga bisa di bilang cukup lengkap, di antara nya adalah tas, ammo, medic, attachment senjata, dan lain sebagai nya, yang mana semua itu akan sangat berguna untuk player nya bisa bertahan hidup ketika pertempuran sedang berlangsung di dalam permainan nya. Dan kalau anda berhasil bertahan hidup hingga akhir pertempuran maka akan mendapatkan gelar kemenangan Winer Winer Chicken Dinner.

Cara Ampuh Untuk Meningkatkan Akurasi Tembakan PUBG Mobile

Di dalam pertempuran pada game PUBG Mobile juga kalian harus bisa mengontrol tingkat akurasi atau aim semua jenis senjata nya dengan baik, yang mana hal itu bisa di bilang cukup mudah sebab pada game PUBG Mobile itu sendiri sudah ada sedikit Auto Aim pada Setting game nya, sehingga akan lebih mudah bagi kita untuk bisa menembaki lawan dengan cukup tepat. Akan tetapi, selain itu juga masih banyak tips yang lain harus kalian ketahui untuk bisa meningkat kan tingkat akurasi tembakan kita. Karna dengan mengetahui tips tersebut maka akan lebih mempertajam bidikan tembakan untuk kita sendiri yang mana hal ini akan sangat menguntungkan nanti nya pada saat permainan sedang berlangsung.

1. M416

M416

Senjata pertama yang akan kita bahas kekurangan dan kelebihan serta cara untuk meningkatkan tingkat akurasi nya adalah senjata M416. M416 ini sendiri merupakan senjata berjenis AR, yang sangat cocok apabila kita gunakan untuk menembak di jarak yang cukup jauh. Jenis ammo yang ia pakai juga jelas yaitu Ammo AR, yang mana kelebihan dari ammunisi ini sendiri ialah sangat bisa menjaga suatu damage power yang di hasil kan oleh tembakan senjata agar tidak mengurang untuk tembakan di jarak yang cukup jauh.

Selain kelebihan yang terdapat pada peluru nya, M416 ini juga memiliki kelebihan lain nya yaitu seperti memiliki getaran tembak yang cukup rendah sehingga akan bisa membuat para pengguna nya untuk mudah membidik lawan dan mengenai nya dengan cukup mudah pada jarak jauh sekalipun, apa lagi kalau di pasang kan sama attachment scope x8 maka akan sangat memperkuat tembakan ini. Kalau kita bandingkan dengan senjata SCAR yang berada tepat di bawah nya dalam hal masalah senjata terbaik pada PUBG Mobile, senjata M416 ini memiliki damage power yang lebih kuat kalau di banding kan sama SCAR walau pun jenis dari kedua senjata ini sama.

Sedang kan untuk kekurangan nya sendiri terletak pada jumlah peluru yang di keluar kan nya ketika sedang menembak, yaitu pada setiap peluru nya memiliki jeda. Hal tersebut terjadi di karenakan senjata ini hanya memiliki mode tembakan Burst, apablia senjata ini memiliki mode tembakan Auto maka akan sangat memperkuat nya dalam hal adu tembak.

Cara meningkatkan tingkat akurasi tembakan:

  • Ketika anda menembak berilah jeda kalau sudah di rasa cukup menyimpang dari bidikan atau jika lawan yang kamu tembak memang cukup jauh untuk di bidik sangat di saran kan untuk melakukan tembakan dengan cara klik klik tombol tembak (jangan di tekan). Hal ini berfungsi supaya tingkat getaran atau recoil yang di berikan oleh senjata akan bisa di redam, sehingga kamu akan dapat membidik lawan dengan tepat karna sudah lebih mudah mengendali kan senjata dengan tingkat getaran senjata yang kecil.

2. SCAR

SCAR

Sama seperti M416, senjata scar ini juga tergolong jenis senjata AR. Seperti yang sudah saya jelaskan di atas tadi bahwa senjata jenis ini sangat lah pas untuk kita gunakan menembak lawan di jarak yang cukup jauh selain ingin menggunakan senjata seperti sniper, sebab power damage pada ammunisi nya sendiri tidak akan berkurang jika di tembakan pada musuh yang jarak nya cukup jauh. Selain itu, yang membuat senjata ini menjadi unggul adalah tingkat recoil yang ia miliki cukup rendah dan memiliki kecepatan tembak yang luar biasa, yang berarti dengan menggunakan senjata ini akan memudah kan pengguna nya untuk menembak musuh dengan lebih tepat.

Untuk menemukan nya pun tidak lah begitu sulit, kalian bisa menemukan nya dengan cukup mudah di sekitar bangunan pada game PUBG Mobile. Perlu kalian tahu juga kalau senjata scar ini menggunakan jenis ammo AR, yang berarti jenis tersebut adalah jenis ammo terbaik, yang mana jika lawan sudah terkena peluru ini maka akan sangat membuat nya terluka parah dengan ada nya hp bar yang cukup banyak berkurang.

Cara meningkatkan tingkat akurasi tembakan:

  • Kalau di rasa tembakan sudah tidak mengarah ke lawan dan letak posisi lawan sudah terlalu jauh, maka yang perlu anda lakukan adalah melakukan jeda peluru pada setiap sentuhan tombol tembak paling tidak jeda selama 1 detik, lakukan lah cara ini berulang kali. Apabila kalian melakukan serangan dengan terus menerus menekan tombol tembak, maka hal ini akan bisa membuat tembakan kalian menjadi tidak terarah. Kecuali kalau senjata scar yang anda punya telah di lengkapi dengan attachment berlevel 3, maka akan bisa membuat akurasi nya menjadi lebih tepat tanpa harus melakukan selang jeda tembakan.

3. UMP9

UMP9

Selanjut nya adalah senjata berjenis SMG. Kelebihan dari UMP9 ini yaitu tembakan nya yang sangat kuat kalau di gunakan pada pertempuran jarak dekat menengah, sedangkan untuk kekurangan nya sendiri ialah kalian akan sangat sulit mengendalikan senjata ini untuk di tembak kan pada lawan yang memiliki jarak cukup jauh. Hal tersebut terjadi di karena kan pada jarak tempuh pada peluru yang semakin jauh akan membuat damage tembakan nya pun ikut berkurang atau damage tembakan nya akan semakin mengecil seiring jarak tembak yang ia tempuh.

Akan tetapi, senjata UMP9 ini akan sangat mematikan apabila jarak tembak yang di tempuh nya tidak terlalu jauh dan tingkat recoil atau getaran yang di hasilkan oleh senjata ini juga ketika menembak tidak lah semakin kuat sehingga hal tersebut akan bisa membuat nya menjadi lawan yang sepadan bagi semau jenis senjata pada game PUBG Mobile.

Penting untuk kalian ketahui juga bahwa ammo yang di gunakan oleh tipe SMG ini sangat lah berbeda dengan jenis AR, yaitu memakai ammo SMG. Bentuk dari peluru SMG ini sendiri berbentuk kaliber kecil, sehingga ketika di gunakan menembak pada jarak yang cukup jauh hanya akan mengurangi sedikit bar HP dari lawan, akan tetapi peluru ini sangat menyakitkan bila di tembak kan pada jarak yang dekat, karna peluru yang di keluar kan nya pun sangat banyak dan memiliki damage power sangat kuat juga.

Cara meningkatkan tingkat akurasi tembakan:

  • Tekan tombol tembak dengan cukup lama dan kalau sudah merasa bidikan tidak terarah, maka bergegas lah untuk melepas tombol tembak nya untuk waktu yang tidak lama, lalu silah kan lanjut tembak kembali. Sebab jika tombol tembak di tekan lama kelamaan arah bidikan nya akan semakin meleset dari bidikan awal.
  • Dan jangan lupa pada saat anda membidik, bidik lah titik terbaik untuk di tembak, contoh nya seperti pada bagian kepala. Saya saran kan untuk anda yang memang gemar menggunakan senjata berjenis SMG ini untuk memasangi nya dengan attachment foregrip level 3, agar bisa mengurangi recoil dan pasti nya akan dapat menaik kan akurasi tembakan nya juga.

 

4. SKS

SKS

Tidak jauh berbeda dengan senjata jenis AR lain nya, senjata SKS ini juga masih menggunakan ammunisi AR. SKS ini merupakan salah satu senjata terkuat pada game PUBG Mobile, sebab dia memiliki jarak jangkau yang bisa di bilang sangat luas, serta mempunyai tingkat akurasi tembakan yang tinggi. Sangat di rekomendasikan sekali jika anda menggunakan senjata ini jangan lupa untuk memasangi nya attachment scope x8 supaya jarak pandang yang anda terima lebih luas.

Cara meningkatkan tingkat akurasi tembakan:

  • Pada saat dalam posisi diam segera arah kan bidikan menuju lawan, setelah itu tekan tombol tembak serta jangan di lepas, karena getaran atau recoil yang di keluarkan oleh senjata ini sangat tidak terasa, sebab itu lah yang menjadi kan senjata SKS ini memiliki tingkat akurasi yang amat tinggi.
  • Akan sangat mudah bagi senjata ini untuk menembak lawan nya pada bagian kepala, karena dari mencari titik tembak kepada lawan nya saja terbilang sangat mudah.

Penutup

Dari ke empat senjata tadi setidak nya kalian sudah mengerti jelas tentang semua hal yang terkait oleh senjata utama pada game PUBG Mobile. Sekian dari saya, jika anda merasa terbantu oleh artikel ini jangan lupa untuk membagikan nya di semua sosial media yang anda punya ya.

Artikel SebelumnyaCara Mudah Melihat Kode QR Batang Pada Whatsapp
Artikel Selanjutnya5 Daftar HP Terbaru Xiaomi di Tahun 2018
Jimi
Hello people :) Perkenalkan nama saya Jimi, dan hobi saya bermain game PC.. Saya lebih memilih untuk mencari pundi uang dari menulis artikel ya, ketimbang menjadi seorang streaming maupun youtuber :) this is my passion. Thank you for visiting Bukandroid.com and, jangan lupa share artikel kita di atas agar bermanfaat juga untuk sahabat kamu. ^_^

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini