Aplikasi Ganti Wajah Terbaik Android 2021

227
Aplikasi Ganti Wajah Terbaik Android 2021
Aplikasi Ganti Wajah Terbaik Android 2021

Aplikasi Ganti Wajah Terbaik Android 2021 Beberapa awal tahun terakhir ini dunia maya sedang di gemparkan oleh tren dari sejumlah aplikasi perubah wajah. Wow keren sekali bukan, pastinya akan seru banget kalau sedang ada waktu senggang bersama teman maupun kerabat. Kita melakukan foto berubah wajah ini untuk mengisi waktu bersama. Misalnya seperti mengganti wajah kita seperti sudah tua, menukar gender, atau juga sebagai karakter anime, hewan, dan masih banyak lagi. Memang di awal tahun ini lah banyak orang semakin antusias terhadap jenis aplikasi ini. Sebab fitur yang di berikan pun semakin canggih.

Aplikasi Ganti Wajah Terbaik Android 2021

Dalam penggunaannya dari aplikasi jenis ini sendiri, sangat lah gampang untuk di mengerti. Jadi tak heran kalau semua kalangan pengguna smartphone terkagum-kagum dengan fiturnya. Selain itu juga, dalam pengaplikasiannya tidak di wajibkan untuk selalu terhubung ke jaringan internet lo. Jadi, setelah anda download aplikasinya, maka saat itu juga anda sudah bebas menggunakannya. Dalam memberikan layanannya pun tidak harus menggocek uang lo. Karena banyak aplikasi jenis ini sekarang yang benar-benar free dalam memberikan layananya.

Baca Juga:

Mungkin di antara kalian ada yang masih belum tau nih deretan aplikasi keren tersebut. Apakah kamu tertarik mengikuti tren yang satu ini? Jika iya, maka sangat tepat sekali mengunjungi artikel kita yang satu ini. Karena kita akan membahas khusus seputar Aplikasi Ganti Wajah Terbaik Android 2021. Tidak hanya 2 atau 3 aplikasi, tapi lebih dari itu. Semua aplikasi yang lagi tren sudah berhasil kita rangkum di bawah ini secara lengkap.

Aplikasi Ganti Wajah Terbaik Android 2021

Menentukan aplikasi yang tepat memang tak bisa di katakan mudah. Hal itu sendiri di sebabkan karena banyaknya pilihan yang ada. Oleh karena itu kali ini Bukandroid akan mencoba untuk membantu teman-teman semua. Sudah penasaran dan segera ingin tahu daftar dari aplikasi rekomendasi dari kita? Yuk simak rangkumannya berikut ini yaa.

1. FaceApp

FaceApp

Di awal tahun ini rakyat dunia maya di kejutkan dengan fitur baru yang di persembahkan oleh aplikasi bernama FaceApp. Bagaimana tidak, melalui FaceApp ini kita pengguna android dapat mengubah wajah dengan kebalikan gendernya. Seperti cowok menjadi seorang wanita cantik dan sebaliknya cewek menjadi cowok maco. Selain itu memang sejak tahun 2019 FaceApp sudah tenar melalui fitur mengedit foto wajah pengguna menjadi lebih tua, yang sangat menjadi tren di bebagai platform sosial media. Dalam pengeditannya, FaceApp ini mengizinkan kamu untuk mengambil foto yang tersimpan dalam galeri ataupun mengambil foto secara langsung melalui kamera.

2. Snapchat

Snapchat

Aplikasi berikutnya ada Snapchat, melalui perangkat lunak satu ini kamu dapat merubah muka apda foto dengan banyak pilihan filter yang tersedia di dalam aplikasinya. Perlu kalian ketahui nih, bahwa Snapchat bkan cuma sekedari menyediakan layanan pengganti wajah saja lho. Melainkan juga bisa memakai beragam pilihan antara mengambil gambar dari galeri, atau langsung jepret secara real time dengan filter tersedia. Kelebihan serta fitur di usung oleh Snapchat jelas bukan sekedar hanya yang saya jelaskan tadi ya. Untuk lebih lengkapnya bisa kamu cek langsung melalui Google Playstore atau klik disini.

3. Beard Man

Beard Man

Nah khusus bagi kamu kaum pria wajib nih cobain aplikasi bernama Beard Man. Yaitu perangkat lunak android yang menyajikan layanan merubah tampilan gaya rambut, kumis, jenggot dan masih banyak lagi. Fitur andalan lainnya ada juga seperti penambahan sunglasses pada editor foto, yaitu koleksi kacamata yang menakjubkan untuk melengkapo hiasan wajah penggunanya. Untuk cara pemakaian Beard Man ini sendiri sangat lah mudah, di mana anda cukup memilih foto yang hendak mau di edit pada galeri HP. Lanjut dengan memilih gaya rambut, jenggot, kumis sampai pemilihan accesoris berupa kacamata.

4. Face Changer Camera

Face Changer Camera

Lalu ada Face Changer Camera, merupakan aplikasi yang memiliki fungsi sebagai kamera pengubah wajah lucu. Tidak hanya berbentuk foto melainkan juga dapat merekam video selfie. Filter yang tersaji sangat lah banyak sekali, sehingga itu tidak akan membuat kamu bosan menggunakannya. Misalnya saja seperti filter wajah seram, alien hewan, dan masih banyak lagi. Apabila kamu bosen cuma mengedit 1 foto saja, gak usah khawatir, anda juga bisa menggabungkan beberapa foto menjadi satu. Kemudian Face Changer sendiri memang sangat dapat memungkinkan pengguna cuma memerlukan satu app ini saja untuk mengerjakan banyak hal dalam merubah gambar wajah.

5. MixBooth

MixBooth

Mencari keseruan dalam mengedit wajah anda berupa foto? MixBooth jawabannya. Telah tersaji banyak fitur menarik yang dapat kamu coba pada MixBooth. Sesuai dengan namanya, pada MixBooth ini tidak cuma dapat di pakai dalam menukar dua wajah, tetapi juga dapat mencampurkan 2 wajah ke dalam satu foto. Untuk cara nya sendiri cukup lah gampang, cukup kalian memilih 2 foto yang ingin di satukan lalu tekan opsi pilihan Mix. Perlu anda ketahui ya, kalau dalam penggunaan MixBooth ini tidak memerlukan koneksi dari jaringan internet, jadi akan tetap lancar mengedit tanpa harus khawatir.

6. Face Changer Video

Face Changer Video

Selanjutnya ada Face Changer Video, yaitu aplikasi kocak yang dapat merubah wajah kamu menjadi lebih lucu. Walaupun pada penamaannya mengandung kata video, bukan berarti ia hanya bisa di pakai dalam berbentuk video saja ya, melainkan juga foto. Rating yang di berikan oleh penggunanya sendiri cukup lah baik, yaitu sebesar 4,0 dari 88 ribu ulasan. Dengan begitu gak usah ragu lagi untuk menggunakan Face Changer Camera ini jika memang fitur edit lucunya yang anda cari. Pada Face Changer Camera ini di lengkapi berbagai effek khusus dalam hal merubah wajah, seperti Face Puppet, Face Blend, sampai ke Face Swap.

7. Face Switch

Face Switch

Pada deretan ke 7 ada Face Switch, yaitu perangkat lunak android yang memberikan layanan berupa pengganti wajah. Dan juga dapat menggabungkan wajah ke 1 dengan ke 2 fitur yang ia berikan. Dengan begitu maka kalian bisa melihat penggabungan dari wajah kamu dengan teman, pacar ataupun kerabat melalui Face Switch dengan sangat mudah. Fitur unik lainnya terdapat pada pengubahan di bagian mata, bibir, hidung, sampai ke warna kulit melalui alat cat built-in. Face Switch sendiri bisa anda dapatkan dengan gratis melalui Google Play Store, atau dengan cara klik judulnya di atas untuk direct langsung ke play store.

Penutup

Sudah baca lengkap rangkuman kita di atas tadi? Saya harap melalui artikel kita kali ini dapat membantu kamu dalam menentukan aplikasi yang tepat yaa. Sebelum beranjak meninggalkan Bukandroid jangan lupa untuk share terlebih dulu ke media sosial milik kalian okee.

Artikel Sebelumnya7 Tips Merawat Power Bank Jadi Awet
Artikel SelanjutnyaCara Meningkatkan Keamanan Pada Akun Gmail
Jimi
Hello people :) Perkenalkan nama saya Jimi, dan hobi saya bermain game PC.. Saya lebih memilih untuk mencari pundi uang dari menulis artikel ya, ketimbang menjadi seorang streaming maupun youtuber :) this is my passion. Thank you for visiting Bukandroid.com and, jangan lupa share artikel kita di atas agar bermanfaat juga untuk sahabat kamu. ^_^

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini