7 Aplikasi Beli Tiket Bioskop Online Terbaik

217

7 Aplikasi Beli Tiket Bioskop Online Terbaik – Seiring berkembangnya jaman, kini film-film terbaru sudah sangat menarik sekali, mulai dari segi visual maupun ceritanya. Dimana hal tersebut berdampak besar terhadap antusias para penonton bioskop di semua golongan dan usia. Seperti halnya saja dengan kehebohan sederet film ternama ditahun 2019 ini, yaitu Joker, Avengers: Endgame, dan Dilan 1991. Sangat banyak sekali orang yang mengantri demi menonton tayangan favorit mereka tersebut. Bahkan dari pihak bioskopnya sendiri sudah menjadwalkan daftar tayangan mereka itu yang sejak pagi sudah harus mulai beroperasi sampai penghujung malam saking panjangnya antrian para peminat.

7 Aplikasi Beli Tiket Bioskop Online Terbaik

Walaupun sudah mengantri sangat lama, tak sedikit orang yang kecewa sebab tidak kebagian tiket di jam atau hari tertentu yang mereka inginkan. Tapi tenang, sekarang kalian tidak perlu khawatir lagi akan kehabisan tiket nonton movie kesayangan. Karena kini sudah beredar banyak sekali aplikasi yang dapat mempermudahkan kita dalam membeli tiket bioskop secara online. Aplikasi pesan tiket online ini akan sangat berguna sekali jika anda hendak mau membooking film di jadwal tertentu tanpa harus datang langsung ke bioskopnya. Selain itu kamu juga bisa melihat daftar film yang akan tayang, terfavorit, rating, dan sinopsisnya dengan mudah melalui app tersebut.

Baca Juga:

Dan lebih menyenangkannya lagi kalian bisa sangat mudah memilih kursi strategis yang diinginkan. Serta tak jarang pula aplikasi penyedia layanan pesan tiket online ini memberikan diskon maupun cashback besar-besar bagi para penggunanya. Dengan begitu, anda masih punya waktu luang yang bisa digunakan untuk berbelanja, nongkrong, makan, bahkan cuma sekedar berkeliling di dalam mall. Bersantai ria selagi menunggu jam tayang mulai, lalu jika telah tiba waktunya tinggal datang ke bioskop kesayangan anda, untuk print out tiket, dan langsung masuk deh. Nah, jadi intinya adalah dengan memakai apl jenis ini kita tidak perlu takut lagi akan kehabisan tiket atau mengantri begitu lama.

7 Aplikasi Beli Tiket Bioskop Online Terbaik

Ada banyak sekali aplikasi sejenis ini yang terdapat didalam Google PlayStore. Namun akan sulit bagi sebagian orang khususnya lagi bagi orang awam untuk memastikan ingin memilih apl mana sesuai dengan layanan dan fitur dari masing-masing aplikasi tersebut berikan. Tapi tenang saja, sebab pada artikel Bukandroid kali ini akan mengulas lengkap seputar kumpulan app tiket bioskop terpercaya dan telah banyak dipakai.

1.TIX ID

TIX ID

TIX ID aplikasi pembelian tiket pertama yang akan kita bahas. Jelas yang satu ini telah banyak dipakai oleh para pengguna android sebab banyak tawaran menarik yang ia berikan. Ada 2 opsi pilihan bioskop yang tersedia pada TIX ID, yakni CGV dan Cinema XXI, cepat dan aman tanpa terkendala. Walaupun hanya tersedia 2 jaringan saja, TIX ID telah menyiapkan banyak tawaran seperti, pemilihan kursi nonton favorit secara real time, terdapat trailer film terbaru, jadwal tayang movie terupdate, pembayaran cepat dan aman menggunakan saldo DANA.

Selain itu, terdapat juga LoyaTIX poin dan berbagai promo menarik diberikan kepada pelanggan mereka. Sedangkan untuk kekurangannya yang jelas TIX ID merupakan pihak ketiga, pasti akan terkena pajak booking setiap pembelian tiketnya sebesar Rp3.000. Sedikit tambahan lagi, apabila kamu baru pertama kali menginstall TIX ID ini. Maka anda akan langsung bisa mendapatkan saldo tambahan sebesar Rp.25.000 plus beragam promo yang berlimpah seperti beli satu gratis satu yang biasanya ada di setiap hari Rabu.

2.GoTix

GoTix

Di posisi berikutnya ada Go-Tix, yaitu sebuah layanan yang disediakan oleh aplikasi Go-Jek untuk memesan tiket bioskop ataupun event-event yang ada di kota anda. Walaupun Go-Tix merupakan app pihak ketiga, tapi tidak menutup kemungkinan ia berinteraktif selain hanya dapat memesan tiket saja. Namun juga terdapat pilihan kursi favorit secara real time, cuplikan trailer film terbaru, dan sinopsis dari setiap tayangan yang ada. Oh iya, untuk jaringan bioskopnya sendiri pada Go-Tix tersedia pilihan CGV dan Flix.

Namanya pihak ketiga, pastinya ada feenya dong, pada Go-Tix ini kita akan terkena biaya lebih besar ketimbang menggunakan app TIX ID, yaitu sebesar Rp.5.000 disetiap pembelian. Untuk pilihan pembayarannya juga terdapat dua cara, pertama dengan memakai saldo Go-Pay bagi kalian yang sebelumnya telah memakai jasa Go-Jek. Keuntungannya jika membayar melalui Go-Pay, kita akan berpeluang mendapatkan promo voucher nonton dari Go-Jek. Sedangkan untuk anda yang tidak memakai layanan Go-Jek bisa melakukan transfer melalui Kartu Debit.

3.Cinema 21

Cinema 21

Selanjutnya ada Cinema 21 yang tak mau kalah saingan, melalui fitur pada aplikasinya bernama M-Tix bisa digunakan pelanggan mereka dalam pembelian tiket nonton secara online khusus di Cinema XXI. Pada app resminya ini, kita akan mampu membeli makanan beserta minum secara online juga, membooking kursi secara real time, melihat semua jadwal film yang ada, trailer, dan juga sinopsisnya. Sebelumnya, agar dapat membeli tiket melalui app Cinema 21 dengan fitur M-Tix, kita perlu mendaftar akun pribadi terlebih dulu pada aplikasinya. Jika sudah maka barulah bisa mengisi saldo didalam Cinema 21, pengisian saldo ini juga dapat kita lakukan dengan cara Top-Up dari transferan Rekening, dan pilihan lainnya.

4.CGV CINEMAS INDONESIA

CGV CINEMAS INDONESIA

CGV CINEMAS INDONESIA ini merupakan app resmi yang telah dikeluarkan oleh bioskop CGV Cinemas atau dulu biasa dikenal dengan nama Blitz Megaplex. Sama saja halnya seperti Cinema 21 di atas tadi, pada CGV juga anda mampu membeli minuman maupun makanan melalui aplikasinya. Selain itu fitur lainnya juga sama saja, memilih bangku favorit, melihat jadwal tayang film, trailer, dan sinopsis. Dalam proses membeli tiket, pastikan dulu kalau anda sudah memiliki akun pada app tersebut, jika belum maka lakukan pendaftaran segera mungkin. Sudah memiliki akun? Saatnya melakukan pembelian, tidak perlu takut akan terkena biaya tambahan pada CGV ini, biayanya normal sama persis diloket.

5.Cinépolis Indonesia

Cinépolis Indonesia

Yang dulu dikenal sebagai Cinemaxx kini sudah beralih menjadi Cinépolis indonesia, jadi kalian jangan heran jika melihatnya sudah tidak asing lagi sebab ini masih merupakan aplikasi resmi dari bioskopnya. Keunggulan dalam app satu ini yaitu terletak pada penampilan kursinya yang kita inginkan, dimana ketersediaan bangku tersebut bisa kita lihat walaupun belum terdaftar didalam akun app Cinépolis tersebut. Serta kita juga bisa memantau stock kursi yang ada dan membookingnya sampai 3 hari mendatang. Sedangkan untuk feature lainnya sama saja, layaknya seperti melihat jadwal tayang movie, trailer, membaca sinopsis, dan memasan makan atau juga minuman secara online.

6.Traveloka

Traveloka

Umumnya Traveloka adalah aplikasi yang bergerak dalam pelayanan pesan tiket hotel, pesawat dan kereta secara online. Sekarang, Traveloka juga sudah menyediakan layanan berupa pemesanan tiket nonton bioskop untuk di nikmati oleh pengguna mereka. Nah dari beberapa deretan apl di atas, pada Traveloka ini terdapat 3 bioskop pilihan, yaitu CGV, Cinemaxx, danjuga Flix. Sebelum jadwal tayang film dimulai, kita juga akan bisa melakukan pre-order tiket dalam layanannya. Sedangkan dalam proses pembayarannya sendiri tersedia beberapa opsi Uangku, Kartu Kredit, ATM, Virtual Banking, dan masih banyak lagi. Dalam memberikan promo, tentu Traveloka sudah menyediakan beragaman penawaran penarik dalam pembelian tiket nontonnya.

7.BookMyShow

BookMyShow

BookMyShow adalah salah satu layanan online yang menyediakan pesan tiket event dan bioskop, ia menawarkan banyak kemudahan bagi para pecinta hiburan untuk menemukan beragam tiket cara hiburan seperti atraksi keluarga, pertandingan olahraga, dan konser musik. Dalam fiturnya juga sudah ada review dari para kritikus, informasi trailer, dan sinopsis film. Jaringan bioskopnya pun sangat beragam, yaitu mulai dari Cinemaxx, CGV, Rajawali Theater, Platinum Cineplex, Surya Yudha Cinema, Gajah Mada Cinema, dan Golden Theater. Kalian dapat menyelesaikan pembayaran tiket melalui transfer Virtual Account, Kartu Kredit, LinkAja, Doku Wallet, Sakuku, dan lain-lain.

Penutup

Nah,itu dia tadi beberapa deretan aplikasi beli tiket bioskop online terbaik rekomendasi dari Bukandroid yang tentunya terupdate, terpercaya, bisa kamu jadikan bandingan dalam memilih app yang hendak mau digunakan. Jadi, dari sekarang juga kalian tidak perlu lagi repot untuk mengantri dalam proses pembeliannya. Sekian dari saya kali ini, terimakasih.

Artikel Sebelumnya7 Fungsi Unik USB OTG yang Jarang Diketahui
Artikel SelanjutnyaTrik Membuat Smartphone Awet Jarang Disadari
Jimi
Hello people :) Perkenalkan nama saya Jimi, dan hobi saya bermain game PC.. Saya lebih memilih untuk mencari pundi uang dari menulis artikel ya, ketimbang menjadi seorang streaming maupun youtuber :) this is my passion. Thank you for visiting Bukandroid.com and, jangan lupa share artikel kita di atas agar bermanfaat juga untuk sahabat kamu. ^_^

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini