Aplikasi Android yang Punya Dark Mode – Smartphone sudah menjadi salah satu perangkat gadget yang paling banyak diminati sekarang ini. Khususnya smartphone android, hampir semua orang bahkan kalangan menengah ke bawah pasti memiliki smartphone android. Pasalnya, beberapa vendor HP sudah menghadirkan berbagai tipe smartphone dari yang berbanderol harga murah hingga mahal. Meskipun murah, namun untuk masalah performa kinerja tidak kalah mumpuni dibandingkan dengan HP android yang berbanderol harga mahal.
Berbicara smartphone android, sudah banyak sekali fitur keren yang disediakan di dalamnya. Salah satu fitur menarik yang sedang menjadi tren sekarang ini adalah fitur Dark Mode atau mode malam. Fitur satu ini memungkinkan tampilan layar HP berkesan lebih gelap dengan warna dasara hitam. Meski demikian, tetap saja tampilan layar HP android tersebut nyaman dipandang mata. Sesuai dengan namanya, fitur ini sangat cocok diaktifkan saat penggunaan HP di malam hari atau ruang bernuansa gelap.
Baca Juga:
- 7 Aplikasi Virtual Reality di Android Terbaik
- 7 Aplikasi Pemantau Kinerja Android Terbaik 2020
- 7 Aplikasi Whatsapp MOD Anti Banned November 2019
Tetapi sayangnya, tidak semua jenis aplikasi android yang mendukung fitur satu ini. Misalnya saja aplikasi Instagram, di mana aplikasi tersebut belum dibekali dengan fitur dark mode atau mode malam. Meski begitu, beberapa developer sekarang ini sudah mulai mengembang fitur tersebut pada aplikasinya. Lantas, aplikasi apa saja yang sudah mendukung mode dark? Berikut aplikasi android yang punya dark mode bisa kamu install.
Daftar Aplikasi Android yang Punya Dark Mode Terbaik
Seperti yang kita ketahui bersama, dark mode atau mode malam merupakan fitur terbaru yang dihadirkan pada smartphone. Tidak hanya smartphone android, fitur ini juga sudah bisa ditemukan pada iPhone yang mengadopsi iOS. Adanya fitur dark mode tidak hanya nyaman bagi mata meski penggunaan dalam waktu lama, juga mampu menghemat daya baterai. Khususnya untuk smartphone android yang mendukung layar AMOLED, waktu tahan baterai menjadi semakin lama.
Berikut ini adalah beberapa jenis aplikasi yang sudah didukung fitur dark mode harus kamu tahu, antara lain:
1. Youtube
Youtube merupakan salah satu platform streaming video online yang paling populer sekarang ini. Pasalnya, di Youtube kita bisa menonton berbagai jenis video menarik, mulai dari video komedi, edukasi, berita, horror dan masih banyak lagi yang lainnya. Selain bisa diakses melalui browser, Youtube juga menyediakan aplikasi khusus untuk smartphone android. Melalui aplikasi ini pengguna bisa lebih mudah dalam menjelajahi Youtube.
Tahukah kamu? Aplikasi Youtube ternyata sudah dibekali dengan fitur dark mode, lho. Youtube yang merupakan aplikasi besutan Google mengusung fitur mode dark guna memanjakan para penggunanya saat menonton video. Caramengaktifkan fitur dark mode di aplikasi Youtube sangat mudah, yakni:
- Buka aplikasi Youtube di HP android.
- Kemudian masuk ke profil Youtube pribadimu.
- Selanjutnya pilih menu Setting, lalu klik opsi General.
- Terakhir aktifkan toogle Dark Theme.
2. Twitter
Berikutnya ada aplikasi Twitter yang juga sudah punya fitur dark mode di dalamnya. Sebenarnya fitur dark mode yang ada di aplikasi Twitter ini sudah ada sejak lama, yakni dihadirkan di tahun 2016 lalu. Dengan mengaktifkan fitur tersebut, tentunya membuatmu tetap nyaman berselancar di twitter tanpa takut mata cepat lelah. Sementara, untuk cara mengaktifkan fitur dark mode di Twitter juga sangat mudah, yakni:
- Buka aplikasi Twitter di HP android.
- Masuk ke menu Profil priadi.
- Kemudian pilih opsi Settings and Privacy.
- Pilih opsi Display and Sound.
- Terakhir pada opsi Dark Mode kamu pilih ON.
3. Telegram
Telegram merupakan aplikasi chatting populer dan punya banyak sekali fitur menarik di dalamnya. Salah satu fitur menarik di dalamnya yakni fitur dark mode atau mode malam. Layaknya aplikasi lainnya, mengaktifkan fitur dark mode di aplikasi Telegram akan membuatmu semakin nyaman menggunakannya. Untuk cara mengaktifkan fitur dark mode di aplikasi Telegram, sebagai berikut:
- Langkah pertama buka aplikasi Telegram di HP androidmu.
- Selanjutnya klik ikon tiga garis yang ada di bagian pojok kanan atas.
- Masuk ke menu Settings, kemudian pilih opsi Chat Settings.
- Dan terakhir kamu aktifkan Auto-Night Mode. Atau bisa juga pilih opsi Theme, kemudian pilih Dark untuk mengaktifkan fitur dark mode sepanjang hari.
4. Google Calendar
Sesuai dengan namanya, aplikasi Google Calendar merupakan aplikasi kalender resmi dari Google Inc. Aplikasi satu ini juga punya banyak sekali peminat, khususnya mereka yang suka mencatat agenda. Google juga menyematkan fitur dark mode ke dalam aplikasi Google Calendar-nya ini.
Sama seperti aplikasi lainnya, untuk mengaktifkan fitur dark mode pada aplikasi tersebut hanya memerlukan beberapa step saja. untuk langkah-langkahnya sendiri, sebagai berikut:
- Pertama buka aplikasi Google Calendar di HP androidmu.
- Kemudian klik ikon tiga garis yang ada di bagian pojok kiri atas, lalu pilih menu Settings.
- Masuk ke opsi General, lalu pilih opsi Theme.
- Dan terakhir pilih Dark untuk mulai mengaktifkan fitur dark mode.
5. Pinterest
Pinterest merupakan aplikasi media sosial yang juga cukup populer di dunia. Di Pinterest kamu bisa dengan mudah menemukan inspirasi melalui foto atau video yang dibagikan pengguna lain di dalamnya. Meskipun di Indonesia Pinterest tidak begitu populer, tetapi di negara lain aplikasi ini banyak digunakan.
Menariknya, di Pinterest juga sudah disediakan fitur dark mode di dalamnya. Khusus untuk HP android dengan OS Android 9.0 ke atas, fiturnya tersebut akan mengikuti pengaturan dari Battery Saver. Namun, jika kamu ingin dark mode aktif sepanjang waktu di aplikasi Pinterest, maka langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Buka aplikasi Pinterest di HP android.
- Masuk ke menu Settings.
- Kemudian pilih opsi Edit Settings.
- Pilih opsi Set by battery saver dan pilih Dark.
6. Evernote
Aplikasi android yang punya dark mode berikutnya adalah Evernote. Sebagian besar dari kalian mungkin masih agak asing dengan aplikasi notes satu ini. Padahal, di luar negeri Evernote menjadi salah satu aplikasi notes paling terkenal dan bisa digunakan untuk lintas platform.
Ada banyak sekali fitur menarik yang bisa kamu temukan di dalamnya, salah satunya adalah fitur dark mode. Untuk mengaktifkan fitur dark mode di aplikasi Evernote, sebagai berikut:
- Buka aplikasi Evernote di HP androidmu.
- Klik ikon tiga garis yang ada di bagian pojok kiri atas.
- Kemudian kamu aktifkan toogle Dark Theme yang berlogo Bulan Sabit.
7. Waze
Dan aplikasi android yang punya fitur dark mode atau mode malam yang terakhir adalah Waze. Hampir sama seperti Google Maps, Waze juga merupakan maps yang sangat berguna saat jalanan macet.
Waze juga punya mode malam yang bisa kamu aktifkan saat perjalanan di malam hari. Cara mengaktifkannya pun sangat mudah, yakni:
- Buka aplikasi Waze di HP android.
- Klik ikon seperti kaca pembesar yang ada di pojok kiri bawah, lalu pilih menu Settings.
- Pilih opsi Display dan pilih Night pada kolom mode.
Itulah tadi beberapa jenis aplikasi android yang punya dark mode perlu kamu tahu. Aktifkan mode malam saat penggunaan di malam hari agar nyaman saat dipandang mata.